Berita

Paulo Dybala kembali masuk kamar perawatan setelah baru saja dinyatakan sembuh dari cedera/Net

Sepak Bola

2 Pemainnya Terkapar, Pelatih Juventus Berharap Bukan Cedera Serius

SENIN, 11 JANUARI 2021 | 10:42 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Kemenangan Juventus 3-1 atas Sassuolo pada Senin dinihari tadi (11/1) harus dibayar dengan cedera yang dialami 2 pemain, Paulo Dybala dan Weston McKennie.

Dybala sendiri baru kembali dimainkan sebagai starter setelah sembuh dari cedera sebelumnya. Nahas, dia hanya mampu bermain selama 42 menit karena mengalami masalah di bagian lutut.

"Dybala mengalami masalah di ligamen pada bagian dalam lututnya. Kami akan mengevaluasi kondisinya dalam beberapa hari ke depan. Semoga ini bukan cedera serius," ucap pelatih Juventus, Andrea Pirlo, seperti dikutip Footbal Italia dari Sky Sport Italia, Senin (11/11).


Sebelum Dybala ditarik keluar, Juventus sudah harus mengganti McKennie karena cedera juga. McKennie dikabarkan mengalami sakit di bagian otot kakinya.

"McKennie sudah merasakan sedikit masalah di ototnya sejak kemarin, dan kemudian dia merasakan kembali masalah tersebut setelah melakukan tendangan back-heel. Jadi dia berhenti bermain," tambah Pirlo.

McKennie kemudian digantikan Aaron Ramsey. Sementara Dejan Kulusevski masuk menggantikan Dybala. Keduanya digantikan sebelum babak pertama usai.

Ini menciptakan kondisi yang kurang ideal bagi Juventus yang bakal menjalani dua laga dalam rentang 1 pekan ke depan. Pada Rabu malam waktu Italia (13/11), Bianconeri bakal menghadapi Genoa dalam ajang Coppa Italia.

Disusul bigmatch melawan Inter Milan di Stadion Giuseppe Meazza pada Minggu malam waktu setempat (17/11). Laga ini punya arti penting bagi Juventus untuk memperkuat posisi mereka sebagai salah satu kandidat juara Serie A musim ini.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya