Berita

Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo, saat mengecek kondisi lapangan Stadion Jatidiri Semarang/RMOLJateng

Sepak Bola

Tinjau Kondisi Stadion Jatidiri, Begini Penilaian Asprov PSSI Jateng

JUMAT, 08 JANUARI 2021 | 13:33 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Proses pembangunan Stadion Jatidiri Semarang belumlah selesai 100 persen. Masih ada pembangunan di beberapa sudut stadion.

Untuk melihat langsung kesiapan Stadion Jatidiri, sejumlah pengurus Asprov PSSI Jawa Tengah pun meninjau lokasi. Peninjauan ini dilakukan untuk mengecek kelayakan Stadion Jatidiri untuk digunakan kompetisi resmi.

Menurut Ketua Asprov PSSI Jateng, Edi Sayudi, kondisi fisik Stadion Jatidiri baru mencapai sekitar 80 persen. Masih ada sejumlah titik pembangunan yang belum selesai, salah satunya tribun penonton bagian barat.


"Kalau hasil pengamatan kami, stadion ini baru selesai dibangun 80 persen. Tapi secara keseluruhan baik stadion, kondisi rumput yang ada, stadion Jatidiri bisa digunakan untuk latihan, termasuk atletik," kata Edi, Jumat (8/1), dikutip Kantor Berita RMOLJateng.

"Namun jika untuk kompetisi resmi, ini belum layak karena masih ada banyak hal yang perlu diperbaiki," sambungnya.

Lebih jauh, Edi berpendapat selain pembangunan yang belum selesai, untuk bisa menggunakan stadion sebagai venue pertandingan resmi harus memenuhi sejumlah persyaratan. Termasuk mendapatkan verifikasi dari instansi terkait.

"Stadion Jatidiri ini kalau mau digunakan untuk event resmi, harus ada verifikasi dari PSSI pusat atau FIFA dan lainnya. Kalau saat ini, ini belum layak. Tapi kalau hanya untuk latihan, ini sudah sangat layak," terangnya.

Hasil pengamatan itu nantinya dilaporkan Edi pada Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, dan Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Jateng, Sinoeng Rachmadi.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya