Berita

Walikota Tangerang, Arief R. Wismansyah, memantau RIT di Hotel Pakons/RMOLBanten

Nusantara

7 Hari Beroperasi, RIT Di Hotel Pakons Tangerang Dipenuhi Pasien OTG Covid-19

KAMIS, 07 JANUARI 2021 | 17:49 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Angka kasus positif Covid-19 yang terus bertambah memang benar adanya. Fakta ini bisa dilihat dari makin penuhnya fasilitas yang disediakan pemerintah untuk merawat pasien yang terpapar Corona.

Seperti yang dialami Pakons Prime Hotel Tangerang dalam satu pekan ini. Baru 7 hari beroperasi, Rumah Isolasi Terkonsentrasi (RIT) di  Pakons Prime Hotel sudah terisi penuh dengan pasien Covid-19 yang berstatus orang tanpa gejala atau OTG.

Pakons Prime Hotel ini baru saja diresmikan sebagai RIT tambahan pada 30 Desember 2020.


"Rumah isolasi untuk pasien positif Covid-19 di Pakons Tangerang yang sebelumnya sudah menurun tingkat okupansinya, kini semua 113 kamar isolasi tersebut kembali penuh," kata Walikota Tangerang, Arief R Wismansyah, Kamis (7/1), dikutip Kantor Berita RMOLBanten.

Atas kondisi tersebut, Arief pun meminta masyarakat Kota Tangerang untuk tetap menerapkan protokol kesehatan 4 M saat beraktivitas keluar rumah.

"Bila tidak teramat darurat, lebih baik tetap di rumah karena 45 persen penularan di Kota Tangerang berasal dari klaster keluarga," jelas Arief.

Saat ini Pemkot Tangerang memiliki RIT dengan total 375 tempat tidur. Rinciannya, Pakons Prime Hotel 113 tempat tidur, Puskesmas Jurumudi Baru 70 tempat tidur, Puskesmas Gebang Raya 28 tempat tidur, Puskesmas Panunggangan Barat 44 tempat tidur, RPS Dinsos 38 tempat tidur, dan Hotel Siti 82 tempat tidur.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya