Berita

Irvan Gani saat menyerahkan donasi hasil penggalangan dana untuk keluarga enam Laskar FPI Tragedi Tol Japek/Ist

Politik

Rekening Aksi Kemanusiaan Diblokir PPATK, Irvan Gani Bantah Terafiliasi Dengan FPI

RABU, 06 JANUARI 2021 | 16:46 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Rekening milik netizen penggalang dana kemanusiaan untuk keluarga enam laskas pengawal Habib Rizieq Shihab korban penembakan oleh polisi diblokir atas permintaan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK).

Netizen yang menggalang dana kemanusiaan ini bernama Irvan Gani yang berhasil mengumpulkan uang sebanyak Rp 1,627 miliar sejak Senin (7/12) hingga Jumat (11/12).

Uang tersebut pun telah diberikan secara tunai dan langsung oleh Irvan kepada keluarga enam korban.

Usai menuntaskan tanggung jawabnya itu, nomor rekening milik Irvan yang menjadi penampungan uang dari pada netizen pun diblokir oleh pihak Bank BCA.

"Iya diblokir. Tanggal 4 (Januari 2021) kemarin saya dapat surat dari BCA atas permintaan PPATK," ujar Irvan kepada Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (6/1).

Surat tersebut, kata Irvan, memberikan pemberitahuan bahwa nomor rekeningnya telah diberhentikan sementara atau diblokir.

Nomor rekeningnya diblokir atas permintaan PPATK karena disebut berkaitan dengan Front Pembela Islam (FPI).

Namun demikian, Irvan membantah bahwa donasi dari para netizen berkaitan dengan FPI.

"Saya ingin jelaskan, kegiatan ini pure aksi kemanusiaan dan saya tidak ada hubungannya sama FPI. Karena saya bisa jelaskan bahwa, kegiatan kemanusiaan ini bukan kali pertama saya lakukan," tegasnya.

"Mulai dari gempa Ambon, Palu, banjir bandang gitu kan, kemudian Covid-19 kemarin, dan semuanya fine berjalan secara baik gak ada masalah," jelas Irvan.

Sehingga, kata Irvan, dirinya menggalang dana aksi kemanusiaan merupakan murni atas dasar kemanusiaan. Dan tidak memandang apapun.

"Untuk aksi kemanusiaan saya tidak memandang kanan atau kiri ya. Karena, ya kita menyatu untuk sebuah kebaikan. Saya akan terus, sejauh itu bermanfaat untuk orang banyak, saya akan lakukan," terang Irvan.

"Saya sampaikan, rekening ini gak ada hubungannya dengan FPI. Dan saya tidak transfer-transfer kepada teman-teman FPI, enggak. Karena ini donasinya untuk keluarga korban," pungkasnya.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Lanal Banten dan Stakeholder Berjibaku Padamkan Api di Kapal MT. Gebang

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:55

Indonesia Tetapkan 5,5 Juta Hektare Kawasan Konservasi untuk Habitat Penyu

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:41

Kepercayaan Global Terus Meningkat pada Dunia Pelayaran Indonesia

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:27

TNI AU Distribusikan Bantuan Korban Banjir di Sulsel Pakai Helikopter

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:05

Taruna Jadi Korban Kekerasan, Alumni Minta Ketua STIP Mundur

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:42

Gerindra Minta Jangan Adu Domba Relawan dan TKN

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:19

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Jadi Lokasi Mesum, Satpol PP Bangun Posko Keamanan di RTH Tubagus Angke

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:24

Perbenihan Nasional Ikan Nila Diperluas untuk Datangkan Cuan

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:59

Komandan KRI Diponegoro-365 Sowan ke Pimpinan AL Cyprus

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:52

Selengkapnya