Berita

Surat tangan HRS dari Rutan Polda Metro Jaya/Net

Politik

Berkirim Surat Dari Rutan, HRS Ceritakan Kondisinya Hingga Meminta Revolusi Akhlak Tetap Digelorakan

SENIN, 14 DESEMBER 2020 | 17:06 WIB | LAPORAN: RUSLAN TAMBAK

Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab mendekam di Rumah Tahanan Polda Metro Jaya.

HRS yang berstatus tersangka kasus kerumunan acara di Petamburan, Jakarta Pusat, ditahan pada Minggu dinihari (13/12).

Dari rumah tahanan, hari ini HRS menulis sepucuk surat untuk keluarga.

HRS mencerikan kondisinya di sana, sehat, nyaman dan aman.

Untuk itu, dia meminta keluarga jangan sedih atau khawatir.

Dalam surat yang dutulis tangan itu, HRS juga meminta kepada keluarga terkait keperluannya. Mulai dari kitab dan keperluan sehari-hari.

Untuk makanan, dia meminta cukup dikirim sekali saja dalam sehari. Dia akan puasa setiap hari.

Pesan terakhir, HRS tetap mengajak umat agar sabar dan tetap semangat menggelorakan Revolusi Akhlak.

Tidak lupa, dia juga mengajak agar tetap menjalankan protokol kesehatan terkait pandemi Covid-19.

Inilah isi surat HRS kepada keluarga seperti yang tersebar di kalangan wartawan:

Bismillahirrahmanirrahim

Assalamualaikum Wr. Wb.

Semoga Ummi dan semua anak-anak Aba selalu sehat dan berkah serta dalam lindungan Allah SWT.

Alhamdulillah, Aba saat ini dalam sel yang pernah Aba tempati dulu. Dan Aba dalam kondisi sehat wal 'afiat, aman, nyaman, tenang, dan senang. Tidak ada sedikit pun perasaan duka dan sedih atau khawatir dan takut. Semua petugas tahanan baik.

Setiap hari, insyaAllah SWT, Aba akan puasa, sehingga kirim makanan ke Aba cukup sekali saja menjelang buka puasa. Sedang untuk sahur, cukup kurma dan cemilan saja. Boleh juga kirim teh/susu di termos kecil untuk buka.

Terkait pesanan Aba beberapa kitab-kitab dan keperluan sehari-hari, jangan dikirim sekaligus, tapi bertahap.

Salam Aba buat semua Habaib dan Ulama serta umat agar sabar dan tetap semangat Revolusi Akhlak.

Jangan lupa jaga prokes (protokol kesehatan). Semoga wabah corona segera berlalu.

Yang mencintai kalian

HRS

Dari tempat 'ullah
14 Desember 2020
.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Misi Dagang ke Maroko Catatkan Transaksi Potensial Rp276 Miliar

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:51

Zita Anjani Bagi-bagi #KopiuntukPalestina di CFD Jakarta

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:41

Bapanas: Perlu Mental Berdikari agar Produk Dalam Negeri Dapat Ditingkatkan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:33

Sadiq Khan dari Partai Buruh Terpilih Kembali Jadi Walikota London

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:22

Studi Privat Dua Hari di Taipei, Perdalam Teknologi Kecantikan Terbaru

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:14

Kekuasaan Terlalu Besar Cenderung Disalahgunakan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:09

Demi Demokrasi Sehat, PKS Jangan Gabung Prabowo-Gibran

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:04

Demonstran Pro-Palestina Lakukan Protes di Acara Wisuda Universitas Michigan

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:57

Presidential Club Patut Diapresiasi

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:37

PKS Tertarik Bedah Ide Prabowo Bentuk Klub Presiden

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:11

Selengkapnya