Berita

Kasatlantas Polrestabes Medan, AKBP Sonny Siregar/RMOLSumut

Nusantara

Jalur Medan-Brastagi Bisa Kembali Dilalui, Sementara Hanya Untuk Roda Dua

JUMAT, 04 DESEMBER 2020 | 16:03 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Jalur Medan-Brastagi yang sempat putus total akibat banjir dan longsor yang terjadi di sejumlah titik di kawasan Sibolangit, Deliserdang, dipastikan telah bisa dilalui kendaraan secara terbatas.

Dikatakan Kasatlantas Polrestabes Medan, AKBP Sonny Siregar, untuk sementara jalur tersebut hanya bisa dilalui kendaraan roda dua.

"Pada saat ini sudah selesai untuk pengerjaan pembersihan dan pembukaan jalur Medan-Berastagi. Kita sudah uji coba dengan sepeda motor dan beberapa kendaraan, sudah mulai lancar," jelasnya, dikutip Kantor Berita RMOLSumut, Jumat (4/12).


Sonny tetap mengimbau pengendara untuk tetap berhati-hati lantaran masih rawan terjadi longsor susulan.

"Kita harus berhati-hati karena di beberapa titik yang tadi longsor masih ada pohon yang sudah miring dan siap-siap untuk tumbang, kita mengupayakan untuk langsung ditebang," kata Sonny.

"Dan tebing yang curam sekali pas di tikungan PDAM Tirtanadi sangat rawan sekali. Sehingga kami tetap berjaga-jaga di sini, apabila sewaktu-waktu ada apa-apa," sambungnya.

Namun demikian, karena cuaca di lokasi masih mendung dan diperkirakan akan turun hujan, Sonny mengimbau warga untuk menggunakan jalur alternatif.

Pada Jumat pagi, terpantau ada 20 titik longsor yang terdata oleh aparat terkait. Mulai dari titik jalur Desa Sembahe sampai tikungan Amoy PDAM Tirtanadi Desa Bandar Baru Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deliserdang.

"Sekitar 20 titik longsor. Sehingga jalan tertutup dan tidak bisa lagi kendaraan melintas," ucapnya Jumat pagi.

Selain itu ada kendaraan yang tertimpa longsor dan satu orang meninggal dunia yaitu supir truk yang melintas.

Oleh karena itu, pihaknya mengimbau pengendara untuk tidak melalui jalan ini sementara karena rawan longsor terutama di titik PDAM Tirtanadi.

"Ini longsoran (tikungan PDAM Tirtadani) yang masih sangat berbahaya sekali. Bisa menimpa pengendara yang melintas, sehingga kami imbau untuk sementara waktu jangan melintas," tandasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya