Berita

Pasangan Muhamad-Saraswati bersama mantan Gubernur Banten Rano Karno, Sekjen PSI Raja Juli Antoni dan penyanyi Jaja Miharja/Ist

Politik

Didampingi Si Doel Hingga Sekjen PSI, Muhamad-Saraswati Optimis Unggul Di Debat Putaran II

KAMIS, 03 DESEMBER 2020 | 20:38 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Sejumlah tokoh dan politisi turut mendampingi pasangan calon walikota dan wakil walikota Tangerang Selatan nomor urut 1, Muhamad-Rahayu Saraswati dalam debat II Pilkada Tangsel yang disiarkan salah satu stasiun TV, Kamis (3/12).

Beberapa tokoh yang mendampingi yakni mantan Gubernur Banten, Rano Karno, Sekjen PSI Raja Juli Antoni hingga penyanyi kawakan Jaja Miharja.

"Kami mendampingi paslon walikota dan wakil walikota terbaik untuk warga Tangsel, Haji Muhamad dan Mpok Saraswati. Kami percaya mereka berdua akan membuat perubahan lebih baik bagi Tangsel," kata Rano yang pernah memerankan tokoh Si Doel saat mendampingi Muhamad-Saraswati di Jakarta.

Paslon nomor urut 1 itu diklaim telah unggul dari pasangan lain di Pilkada Tangsel dalam beberapa survei. Hal tersebut diakui Sekjen PSI, Raja Juli lantaran program Muhamad-Saraswati rasional dan berpihak kepada kepentingan rakyat.

"Paslon Muhamad-Saraswati sedang di atas angin, hasil lembaga-lembaga survei kredibel mengunggulkan mereka. Saya juga mendapat laporan ada masalah netralitas ASN dan kasus politik uang di Tangsel. Penyelenggara Pemilu di Tangsel harus bisa menjamin Pilkada berjalan bersih, jujur, dan adil," jelas Raja Juli menambahkan.

Di sisi lain, pelantun lagu Cinta Sabun Mandi Jaja Miharja memberikan dukungan kepada Muhamad-Saraswati lewat sebuah pantun.

"Kue bolu dibuntel kaen, tukang atep ngisep cerutu, elu boleh pilih yang laen, gue tetep milih nomer satu. Jalan-jalan ke kota Mekkah, jalan kaki keliling Ka'bah, kalau mau Tangsel berkah, kita pilih Muhamad-Sarah," tutur Jaja Miharja.

Doa dan dukungan tersebut pun disambut positif oleh pasangan Muhamad Saraswati. Diakui, kedatangan mereka menunjukkan adanya dukungan yang besar kepada paslon yang diusung PDIP, Gerindra, PAN, PSI, dan Hanura ini.

"Kami optimis unggul dalam debat. Kami sudah melakukan persiapan sebaik-baiknya, ditambah kehadiran Bang Doel Rano Karno, ayah Jaja Miharja dan bro Raja Antoni menambah semangat dan energi bagi kami," urai Saraswati.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Ukraina Lancarkan Serangan Drone di Beberapa Wilayah Rusia

Rabu, 01 Mei 2024 | 16:03

Bonus Olimpiade Ditahan, Polisi Prancis Ancam Ganggu Prosesi Estafet Obor

Rabu, 01 Mei 2024 | 16:02

Antisipasi Main Judi Online, HP Prajurit Marinir Disidak Staf Intelijen

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:37

Ikut Aturan Pemerintah, Alibaba akan Dirikan Pusat Data di Vietnam

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:29

KI DKI Ajak Pekerja Manfaatkan Hak Akses Informasi Publik

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:27

Negara Pro Rakyat Harus Hapus Sistem Kontrak dan Outsourcing

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:17

Bandara Solo Berpeluang Kembali Berstatus Internasional

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:09

Polisi New York Terobos Barikade Mahasiswa Pro-Palestina di Universitas Columbia

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:02

Taruna Lintas Instansi Ikuti Latsitardarnus 2024 dengan KRI BAC-593

Rabu, 01 Mei 2024 | 14:55

Peta Koalisi Pilpres Diramalkan Tak Awet hingga Pilkada 2024

Rabu, 01 Mei 2024 | 14:50

Selengkapnya