Berita

Direktur Jenderal WHO, Tedros Adhanom Ghebreyesus/Net

Dunia

Jadi Keturunan Tigrayan, Dirjen WHO Dituding Dukung TPLF

KAMIS, 19 NOVEMBER 2020 | 17:54 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Militer Ethiopia menuding Direktur Jenderal Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), Tedros Adhanom Ghebreyesus telah memberikan dukungan Front Pembebasan Rakyat Tigray (TPLF).

"Orang ini adalah anggota kelompok itu," tuding kepala staf angkatan darat Ethiopia, Jenderal Birhanu Jula dalam pernyataan yang disiarkan di televisi pada Kamis (19/11), seperti dikutip Reuters.

"Apa yang Anda harapkan darinya ketika kelompoknya memasuki perang?" tanya Birhanu, sembari menyebut Tedros sebagai penjahat yang harus dicopot dari jabatannya di WHO.


Birhanu mengatakan, Tedros telah memberikan dukungan diplomatik dan senjata kepada partai yang mendominasi negara bagian Tigray itu.

"Kami tidak berharap dia berdiri di sisi orang Ethiopia dan mengutuk orang-orang ini, Dia telah melakukan segalanya untuk mendukung mereka, (sementara) berkampanye untuk negara-negara tetangga untuk mengutuk perang," lanjut dia.

Tedros merupakan seorang warga Ethiopia keturunan Tigrayan. Ia menjabat sebagai menteri kesehatan dan menteri luar negeri Ethiopia dari 2005 hingga 2016 dalam koalisi pemerintah yang dipimpin oleh TPLF.

Pada Mei 2017, ia terpilih sebagai Direktur Jenderal WHO dari Afrika pertama.

TPLF sendiri secara efektif memerintah Ethiopia selama beberapa dekade sebagai kekuatan terkuat dalam koalisi hingga Perdana Menteri Ahmed Abiy menjabat dua tahun lalu.

Sejauh ini, WHO belum angkat bicara atas tuduhan yang dilayangkan kepada Tedros.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya