Berita

Kandidat presiden AS dari Partai Demokrat, Joe Biden saat menghabiskan malam pemilihan di Delaware/Net

Dunia

Tembok Biru, Dipertahankan Joe Biden Atau Dibobol Donald Trump?

RABU, 04 NOVEMBER 2020 | 14:28 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump telah memenangkan dua negara bagian yang menjadi medan pertempuran, Florida dan Iowa, yang membuat jaraknya dengan Joe Biden semakin menipis.

Meski begitu, Biden sendiri tampak masih optimis dengan keadaannya. Hal itu ia sampaikan melalui cuitan di akun Twitter-nya, @JoeBiden pada Rabu (4/11).

"Kami merasa baik dengan posisi kami. Kami percaya ada di jalur untuk memenangkan pemilihan," kata Biden.


Dimuat Reuters, mantan wakil presiden AS berusia 77 tahun itu berupaya untuk merebut "Tembok Biru" atau tiga negara bagian medan pertempuan yang selama ini menjadi pertahanan Partai Demokrat pada 2016. Mereka adalah Michigan, Wisconsin, dan Pennsylvania.

Memenangkan tiga negara bagian itu akan cukup untuk Biden mendapatkan kemenangakan Ellectoral College.

Namun begitu, perhitungan dari CNN Projection hal sebaliknya. Sejauh ini, di mana proses perhitungan suara masih dilakukan, ketiga negara bagian itu memiliki kecenderungan ke arah Trump.

Di Michigan, dari 66 persen suara yang telah dihitung, sebanyak 53,1 persen di antaranya memilih Trump.

Dari sebanyak 72 persen suara yang sudah dihitung di Pennsylvania, Trump juga memimpin dengan 56 persen.

Hal yang sama juga terjadi di Wisconsin. Dari 80 persen suara yang sudah dihitung, sebanyak 51,1 persen memberikan suara pada Trump.

Jika Trump berhasil membobol Tembok Biru, maka ia akan mendapatkan 16 electoral votes dari Michigan, 20 electoral votes dari Pennsylvania, dan 10 electoral votes dari Wisconsin.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lie Putra Setiawan, Mantan Jaksa KPK Dipercaya Pimpin Kejari Blitar

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:04

Pemangkasan Produksi Batu Bara Tak Boleh Ganggu Pasokan Pembangkit Listrik

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:00

Jaksa Agung Mutasi 19 Kajari, Ini Daftarnya

Senin, 12 Januari 2026 | 23:31

RDMP Balikpapan Langkah Taktis Perkuat Kemandirian dan Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 23:23

Eggi Sudjana-Damai Hari Lubis Ajukan Restorative Justice

Senin, 12 Januari 2026 | 23:21

Polri dan TNI Harus Bersih dari Anasir Politik Praktis!

Senin, 12 Januari 2026 | 23:07

Ngerinya Gaya Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 23:00

Wakapolri Tinjau Pembangunan SMA KTB Persiapkan Kader Bangsa

Senin, 12 Januari 2026 | 22:44

Megawati: Kritik ke Pemerintah harus Berbasis Data, Bukan Emosi

Senin, 12 Januari 2026 | 22:20

Warga Malaysia Ramai-Ramai Jadi WN Singapura

Senin, 12 Januari 2026 | 22:08

Selengkapnya