Berita

Walikota Nice, Christian Estrosi tutup gereja di seluruh kota pasca serangan yang terjadi di Notre Dame pada Kamis, 29 Oktober 2020/Net

Dunia

Walikota Nice Tutup Gereja Di Seluruh Kota Pasca Serangan Di Notre Dame

KAMIS, 29 OKTOBER 2020 | 19:09 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Walikota Nice, Christian Estrosi mengumumkan penutupan gereja di seluruh kota pasca serangan yang terjadi di Notre-Dame de l’Assomption Basilica pada Kamis pagi (29/10).

Berbicara di lokasi kejadian, Estrosi mengatakan semua gereja akan ditutup dan orang-orang di seluruh negeri akan diberikan keamanan tambahan sebagai tindakan pencegahan.

Keputusan untuk menutup gereja di seluruh kota dilakukan setelah insiden pemenggalan mematikan yang terjadi pada seorang wanita 70 tahun oleh seorang penyerang.


Selain wanita tersebut, penyerang juga membunuh dua lainnya dan beberapa terluka.

Penyerang yang itu diketahui bertindak sendiri dan proses penyelidikan masih dilakukan.

Setelah insiden terjadi, Presiden Emmanuel Macron langsung ke lokasi ke jadian.

Konferensi Rabi Eropa yang digelar pada hari yang sama pun memberikan tanggapannya atas insiden tersebut.

"Saya ngeri dengan serangan biadab di Nice pagi ini. Orang-orang Yahudi Eropa berdoa untuk para korban dan keluarga mereka," ujar Presiden Konferensi Rabi Eropa, Kepala Rabi Pinchas Goldschmidt.

"Sekali lagi, pembunuhan telah dilakukan atas agama dan ini tampaknya merupakan insiden serupa kedua dalam hitungan hari. Sangat penting bahwa tokoh agama dan komunal menjelaskan bahwa pembunuhan dibenci oleh agama dan serangan semacam itu kontradiksi terhadap pengakuan eksplisit Islam yang toleran dan penuh kasih sayang," sambung dia.

Pernyataan Goldshmidt sendiri merujuk pada pemenggalan terhadap seorang guru Prancis yang terjadi awal bulan ini.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Harga Emas Antam Hari Ini Kembali Pecah Rekor

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:12

Kritik Pandji Tak Perlu Berujung Saling Lapor

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:05

AHY Gaungkan Persatuan Nasional di Perayaan Natal Demokrat

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:02

Iran Effect Terus Dongkrak Harga Minyak

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:59

IHSG Dibuka Menguat, Rupiah Melemah ke Rp16.872 per Dolar AS

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:42

KBRI Beijing Ajak WNI Pererat Solidaritas di Perayaan Nataru

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:38

Belajar dari Sejarah, Pilkada via DPRD Rawan Picu Konflik Sosial

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:31

Perlu Tindakan Tegas atas Konten Porno di Grok dan WhatsApp

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:30

Konflik Terbuka Powell dan Trump: Independensi The Fed dalam Ancaman

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:19

OTT Pegawai Pajak Momentum Perkuat Integritas Aparatur

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:16

Selengkapnya