Berita

Presiden Amerika Serikat, Donald Trump/Net

Dunia

Jika Kalah Pilpres, Trump Akui Ingin Tinggalkan Amerika Serikat

MINGGU, 18 OKTOBER 2020 | 09:11 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Pemilihan presiden Amerika Serikat (AS) sudah di depan mata. Kedua kandidat pun tengah mempersiapkan diri dengan hasil yang akan diperoleh nanti.

Petahana, Presiden Donald Trump dari Partai Republik sendiri mengaku kemungkinan akan meninggalkan AS jika ia kalah dari lawannya yang merupakan kandidat Partai Demokrat, Joe Biden.

Pengakuan itu disampaikan Trump saat berkampanye di Macon, Georgia pada Sabtu (17/10). Ketika itu, Trump pun mengejek desakan Biden kepada peserta acara kampanyenya untuk menjaga jarak sosial dan masker.

"Melawan kandidat terburuk dalam sejarah politik kepresidenan memberi tekanan pada saya. Bisakah Anda bayangkan jika saya kalah? Apa yang akan saya lakukan? Saya tidak akan merasa begitu baik," kata Trump, seperti dikutip dari Telesur.

"Mungkin saya harus meninggalkan negara ini? Saya tidak tahu," sambung dia.

Menanggapi pernyataan Trump, Biden dalam akun Twitter-nya menyambut baik rencana kepergian rivalnya dari AS.

"Saya, Joe Biden, dan saya menyetujui pesan ini," cuit Biden sembari mengunggah video pernyataan Trump.

Trump sendiri bukan pertama kalinya membahas masa depan jika ia kehilangan kesempatan untuk mempertahanan posisi sebagai presiden AS.

Beberapa waktu lalu Trump mengaku tidak akan menerima hasil kekalahannya.

Pada 2016, Trump dengan nada bercanda juga mengaku tidak akan tampil di depan publik jika kalah dari Hillary Clinton.

"Saya tidak yakin kau akan melihatku di sana. Kurasa saya akan pergi ke Turnberry dan bermain golf atau semacamnya," demikian ujar Trump.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

UPDATE

Menag Cek Persiapan Akhir Layanan Jemaah Haji di Arab Saudi

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:05

Baru Kantongi 100 Ribu KTP, Noer Fajriensyah Ngebet Maju Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:02

Politikus Perempuan di DPR Diprediksi Bertambah 10 Orang

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:29

PDIP Tancap Gas Godok Nama-Nama Calon di Pilkada 2024

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:26

Pemprov DKI Tak Serius Sediakan TPU di Kepulauan Seribu

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:00

Subholding Pelindo Siap Kelola Area Pengembangan I Bali Maritime Tourism Hub

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:40

Ridwan Kamil-Bima Arya Berpeluang Dipromosikan 3 Parpol Besar di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:32

DPRD DKI Terus Dorong Program Sekolah Gratis Direalisasikan

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:24

Buku "Peta Jalan Petani Cerdas" Panduan Petani Sukses Dunia Akhirat

Senin, 06 Mei 2024 | 23:59

Popularitas Jokowi dan Gibran Tetap Tinggi Tanpa PDIP

Senin, 06 Mei 2024 | 23:11

Selengkapnya