Berita

Politik

Sebelum Pilkada, Tito Minta Masyarakat Sudah Punya KTP-EL

SELASA, 06 OKTOBER 2020 | 21:08 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian meminta Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) agar memenuhi kebutuhan Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP-EL) bagi masyarakat sebelum dimulainya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak pada 9 Desember 2020 yang akan datang.

Tito menegaskan, Kementrian Keuangan telah memenuhi permintaan anggaran tambahan bagi Kemendagri untuk blanko KTP-EL, sehingga tidak ada alasan kelangkaan blanko.

"Untuk itu saya minta pak Dirjen Dukcapil, dan seluruh kepala dinas ini betul-betul menggenjot maksimal sebelum hari pemungutan suara setiap pemilih ini sudah memiliki KTP-EL,” ujar Tito dalam Rakornas Dukcapil, Selasa (6/10).


Dia meminta agar penggunaan surat keterangan (suket) yang telah melakukan perekaman di pilkada dapat diminimalisasi. Suket, kata dia sebaiknya diberikan untuk pemilih pemula yang genap berusia 17 tahun menjelang 9 Desember 2020.

“Yang lain-lain saya minta rekan-rekan lebih proaktif untuk mengajak dan mendorong masyarakat yang belum memiliki KTP-EL segera memiliki KTP-EL,” himbaunya.

Menurutnya, daerah sebaiknya segera mendata kebutuhan blanko e-KTP untuk dikoordinasikan dengan Dirjen Dukcapil Kemendagri. “Jangan sampai banyak sekali keluhan dari daerah, KPUD dan lain-lain pemilihnya banyak sekali yang menggunakan surat keterangan,” demikian Tito Karnavian.


Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya