Berita

Kebakaran di Pelabuhan Beirut/Net

Dunia

Ludes Tak tersisa, Bahan Makanan Untuk Bantuan Korban Ledakan Agustus Lalu Ikut Dilalap Api

JUMAT, 11 SEPTEMBER 2020 | 12:50 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

RMOL.  Kebakaran besar yang menghanguskan Pelabuhan Beirut pada Kamis (10/9) juga memusnahkan seluruh bantuan makanan hasil operasi kemanusiaan untuk warga yang menderita akibat ledakan dahsyat di lokasi yang sama awal Agustus lalu. 

Gudang yang terletak di pelabuhan Beirut yang pada Kamis dilalap api itu ternyata berisi bantuan makanan yang jumlahnya sangat banyak. Belum diketahui penyebab kebakaran gudang yang digunakan oleh Komite Palang Merah Internasional (ICRC) menyimpan bahan bantuan tersebut.

Direktur Regional ICRC, Fabrizio Carboni, mengatakan, kerugian akibat kebakaran masih dihitung, namun yang lebih penting dari itu adalah nasib kelanjutan operasi kemanusiaan di Beirut.

"Gudang yang terbakar merupakan tempat ICRC menyimpan ribuan paket makanan dan 0,5 juta liter minyak. Operasi kemanusiaan kami berisiko terganggu secara serius," katanya, dikutip dari AFP, Jumat (11/9).
 
Kepala pelabuhan mengatakan, kebakaran terjadi di sebuah gudang zona bebas pelabuhan yang menampung minyak goreng dan ban.

Haitham, seorang pekerja pelabuhan berusia 33 tahun, mengatakan dia mendengar teriakan yang meminta orang-orang untuk segera lari dari lokasi.

"Kami sedang bekerja saat tiba-tiba mereka mulai meneriaki kami agar keluar," katanya yang mengaku masih sangat trauma pasca-ledakan dahsyat pada 4 Agustus lalu.

"Ada pengelasan saa itu, dan tiba-tiba saja kebakaran terjadi. Kami tidak tahu bagaimana itu bisa terjadi. Kami menjatuhkan, membuang semuanya, dan mulai berlari. Itu mengingatkan kami pada ledakan yang lalu," katanya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Pendapatan Garuda Indonesia Melonjak 18 Persen di Kuartal I 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:41

Sidang Pendahuluan di PTUN, Tim Hukum PDIP: Pelantikan Prabowo-Gibran Bisa Ditunda

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:35

Tak Tahan Melihat Penderitaan Gaza, Kolombia Putus Hubungan Diplomatik dengan Israel

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:34

Pakar Indonesia dan Australia Bahas Dekarbonisasi

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:29

Soal Usulan Kewarganegaraan Ganda, DPR Dorong Revisi UU 12 Tahun 2006

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:25

Momen Hardiknas, Pertamina Siap Hadir di 15 Kampus untuk Hadapi Trilemma Energy

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:24

Prabowo-Gibran Diminta Lanjutkan Merdeka Belajar Gagasan Nadiem

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:16

Kebijakan Merdeka Belajar Harus Diterapkan dengan Baik di Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:06

Redmi 13 Disertifikasi SDPPI, Spesifikasi Mirip Poco M6 4G

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:59

Prajurit TNI dan Polisi Diserukan Taat Hukum

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:58

Selengkapnya