Berita

Pulau Socotra, Yaman/Net

Dunia

Israel Dan UEA Akan Buat Pangkalan Intelijen Di Pulau Socotra

JUMAT, 28 AGUSTUS 2020 | 14:09 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Israel dan Uni Emirat Arab (UEA) menyatakan niatnya untuk bekerja sama membangun pangkalan intelijen di sebuah pulau di Yaman, menghadap ke Selat Bab Al-Mandad.

Rencana tersebut terungkap dari laporan JForum berdasarkan sumber anonim yang dikutip oleh Sputnik, Jumat (28/8).

Laporan menunjukkan, pangkalan intelijen tersebut diduga akan dibangun di Pulau Socotra, merupakan pulau terbesar di antara yang lainnya di Yaman.

Dugaan tersebut diperkuat dengan adanya kabar delegasi gabungan dari Israel dan UEA telah mengunjungi Pulau Socotra baru-baru ini untuk meninjau lokasi.

Ada dua lokasi yang menjadi target sebagai pangkalan intelijen tersebut. Pertama adalah wilayah Momi di bagian timur pulau untuk Pusat Jamgua, dan lainnya berada di bagian barat untuk Pusat Katanan.

"Tujuan dari pangkalan adalah untuk mengumpulkan intel di seluruh Teluk, terutama dari Bab al-Mandab dan selatan Yaman, bersama dengan Teluk Eden dan Tanduk Afrika," tulis Sputnik.

Menurut sumber pejabat tinggi Eritrea, Tel Aviv pada 2016 sudah mulai melakukan pembangunan pangkalan intelijen terbesarnya di Gunung Ambassaira. Tujuannya untuk memantau pasukan koalisi militer yang dipimpin oleh Arab Saudi di Yaman.

Selain itu, Israel juga memantau gerakan kelompok Houthi dan pergerakan angkatan laut Iran di Yaman, serta memeriksa lalu lintas laut juga udara di wilayah selatan Laut Merah.

Kerja sama intelijen antara Israel dan UEA dilakukan setelah pengumuman normalisasi hubungan yang disampaikan oleh Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump pada 13 Agustus 2020.

Kesepakatan tersebut telah dikecam oleh banyak pihak, terutama Palestina, Iran, dan Turki.

Populer

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Dandim Pinrang Raih Juara 2 Lomba Karya Jurnalistik yang Digelar Mabesad

Selasa, 30 April 2024 | 18:43

UPDATE

Jelang Laga Play-off, Shin Tae-yong Fokus Kebugaran Pemain

Rabu, 08 Mei 2024 | 07:54

Preseden Buruk, 3 Calon Anggota DPRD Kota Bandung Berstatus Tersangka

Rabu, 08 Mei 2024 | 07:40

Prof Romli: KPK Gagal Sejak Era Antasari, Diperburuk Kinerja Dewas

Rabu, 08 Mei 2024 | 07:15

Waspada Hujan Disertai Petir di Jakarta pada Malam Hari

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:28

Kemenag Minta Umat Tak Terprovokasi Keributan di Tangsel

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:23

Barikade 98: Indonesia Lawyers Club Lebih Menghibur daripada Presidential Club

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:20

Baznas Ungkap Kiat Sukses Pengumpulan ZIS-DSKL Ramadan 2024

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:01

Walkot Jakpus Ingatkan Warga Jaga Kerukunan Jelang Pilgub

Rabu, 08 Mei 2024 | 05:35

Banyak Fasos Fasum di Jakarta Rawan Diserobot

Rabu, 08 Mei 2024 | 05:19

Sopir Taksi Online Dianiaya Pengendara Mobil di Palembang

Rabu, 08 Mei 2024 | 05:15

Selengkapnya