Berita

Kebakaran di California, Amerika Serikat/Net

Dunia

Si Jago Merah Meluluhlantahkan Hutan Dan Rumah, California Deklarasikan Keadaan Darurat

RABU, 19 AGUSTUS 2020 | 11:32 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Pemerintah California menyatakan keadaan darurat akibat kebakaran yang terjadi di beberapa wilayah di Golden State tersebut.

Gubernur Gavin Newsom pada Selasa (18/8) mengatakan, telah menandatangi deklarasi darurat dan perintah eksekutif untuk mengatasi efek gelombang panas yang melanda negara bagian.

"Kami mengerahkan setiap sumber daya yang tersedia untuk menjaga komunitas tetap aman saat California memadamkan kebakaran di seluruh negara bagian selama kondisi ekstrem ini," ujar Newsom dalam pernyataan yang dikutip Sputnik.

"California dan mitra federal serta lokal bekerja sama untuk memenuhi tantangan dan tetap waspada dalam menghadapi kondisi cuaca bahaya yang terus berlanjut," sambungnya.

Pada awal pekan ini, California mendapatkan dana Hibah Bantuan Manajemen Kebakaran (FMAGs) dari Badan Manajemen Darurat Federal (FEMA) untuk meningkatkan respons atas kebakaran yang terjadi di kabupaten Napa, Nevada, dan Monterey.

Los Angeles Times melaporkan terdapat puluhan titik kebakaran hutan di negara bagian yang dipicu oleh meningkatnya suhu serta petir akibat badai tropis di Samudra Pasifik.

Pada Senin (17/8), si jago merah sudah menghancurkan empat rumah di kabupaten Nevada dan memaksa ribuan penduduk di Desa Grass dan Nevada mengungsi.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Pendapatan Garuda Indonesia Melonjak 18 Persen di Kuartal I 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:41

Sidang Pendahuluan di PTUN, Tim Hukum PDIP: Pelantikan Prabowo-Gibran Bisa Ditunda

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:35

Tak Tahan Melihat Penderitaan Gaza, Kolombia Putus Hubungan Diplomatik dengan Israel

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:34

Pakar Indonesia dan Australia Bahas Dekarbonisasi

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:29

Soal Usulan Kewarganegaraan Ganda, DPR Dorong Revisi UU 12 Tahun 2006

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:25

Momen Hardiknas, Pertamina Siap Hadir di 15 Kampus untuk Hadapi Trilemma Energy

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:24

Prabowo-Gibran Diminta Lanjutkan Merdeka Belajar Gagasan Nadiem

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:16

Kebijakan Merdeka Belajar Harus Diterapkan dengan Baik di Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:06

Redmi 13 Disertifikasi SDPPI, Spesifikasi Mirip Poco M6 4G

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:59

Prajurit TNI dan Polisi Diserukan Taat Hukum

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:58

Selengkapnya