Berita

etua DPD RI AA LaNyalla Mahmud Mattalitti menyerahkan satu ekor hewan kurban berupa sapi kepada DPP Partai Bulan Bintang (PBB)/Net

Politik

Ketua DPD RI LaNyalla Serahkan Hewan Kurban Di DPP PBB

SABTU, 01 AGUSTUS 2020 | 20:53 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Ketua DPD RI AA LaNyalla Mahmud Mattalitti menyerahkan satu ekor hewan kurban berupa sapi kepada DPP Partai Bulan Bintang (PBB) di kantor pusat PBB Jalan Raya Pasar Minggu, Jakarta selatan, Sabtu (1/8/2020).

"Saya datang kesini menyerahkan satu ekor sapi kepada DPP PBB, mudah-mudahan bermanfaat untuk kita semua," kata LaNyalla dalam sambutannya.

LaNyala menyerahkan langsung hewan kurban secara simbolis kepada ketua panitia kurban yang juga Wasekjen PBB Solihin Pure. Dia juga sekaligus menyaksikan pemotongan hewan kurban.


Sekretaris Jenderal PBB Afriansyah Noor menyampaikan, rasa syukur dan terima kasih kepada LaNyala Mahmud yang telah menyerahkan seekor hewan kurban untuk DPP PBB.

"Alhamdulillah kakanda kita, abang kita ketua DPD RI Bapak LaNyalla hadir dalam rangka secara simbolis menyerahkan dan melakukan upacara kurban pada hari raya Idul Ahda 1441 Hijriah," katanya.

"Yang mana pada hari ini, Alhamdulillah kami berkurban 5 ekor sapi dan 1 ekor kambing," sambungnya.

Ferry juga menyampaikan bahwa DPP PBB pada Idul Adha tahun ini akan melakukan pemotongan 6 ekor hewan kurban.

"Pertama dari ketua DPD RI satu ekor sapi, kemudian dari Ketua Umum PBB Bang Yusril satu ekor sapi, dari saya sendiri satu ekor sapi, kemudian dari Tim DPP Pak Sukmo Harsono dan kawan-kawan satu ekor sapi, kemudian dari ketua DPC Minahasa Utara satu ekor sapi dan satu ekor kambing dari sahabat kita Wakil Ketua Komite 2 DPD RI Bapak Bustami," ungkapnya.

"Jadi insya Allah hari ini kita akan secara simbolis melakukan pemotongan dan alhamdulillah bapak ketua DPD RI hadir, menyerahkan dan menyaksikan pemotongan hewan kurban yang ada di DPP Partai Bulan Bintang," tutupnya.

Ditambahkan Solihin Pure, semangat berbagi untuk sesama jangan sampai kendor hanya karena pandemik Covid-19.

"Di saat Pandemi Covid-19 semangat jangan sampai kendor, dan rasa berbagi antar sesama jangan kita lewatkan begitu saja," pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya