Berita

Perkelahian antara partai oposisi, Kuomintang dan Partai Prograsif Demokratik (DPP) pada akhir Juni/Net

Dunia

Bergejolak, Partai Pemerintah Taiwan Dan Kuomintang Berkelahi Lagi Di Gedung Parlemen

SELASA, 14 JULI 2020 | 12:53 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Pergolakan politik di Taiwan belum usai. Partai oposisi utama, Koumintang (KMT) masih melakukan aksi boikot parlemen untuk memprotes pemerintahan Presiden Tsai Ing-wen dari Partai Progresif Demokratik (DPP).  

Pada Selasa (14/7), anggota parlemen KMT melakukan aksi duduk setelah berkelahi dengan anggota parlemen DPP yang hendak masuk gedung.

Protes oposisi sendiri ditujukan pada pencalonan pembantu senior Tsai, Chen Chu, untuk mengepalai Control Yuan, lembaga pengawas pemerintah yang bersifat independen. Pencalonan tersebut direncanakan akan disahkan melalui RUU yang saat ini dalam tahap persetujuan parlemen.

KMT menganggap pencalonan tersebut merupakan kronisme politik di mana pemerintahan Tsai dianggap tirani.

Melansir Reuters, anggota parlemen kedua belah pihak berkelahi di luar gedung parlemen. Sekelompok legislator KMT pun masuk ke aula utama parlemen, menduduki podium untuk mencegah lolosnya RUU Chen.

Mereka juga membawa spanduk bertuliskan "tidak untuk kronisme, tarik nominasi".

"Kami tidak dapat menerima ini dan sangat menentangnya," ujar Ketua KMT, Johnny Chiang.

Aksi dan perkelahian yang sama juga terjadi pada bulan lalu. Pada akhir Juni, anggota parlemen DPP berusaha menerobos barikade yang didirikan KMT di pintu masuk aula parlemen.

Saat ini, DPP memiliki mayoritas di parlemen. Sedangkan KMT dikalahkan dalam pemilihan legislatif dan presiden pada Januari 2020.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

UPDATE

Hadiri Halal Bihalal Ansor, Kapolda Jateng Tegaskan Punya Darah NU

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:19

Bursa Bacalon Wali Kota Palembang Diramaikan Pengusaha Cantik

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:04

KPU Medan Tunda Penetapan Calon Terpilih Pileg 2024

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:50

Pensiunan PNS di Lubuklinggau Bingung Statusnya Berubah jadi Warga Negara Malaysia

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:35

Partai KIM di Kota Bogor Kembali Rapatkan Barisan Jelang Pilkada

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:17

PAN Jaring 17 Kandidat Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bengkulu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:58

Benny Raharjo Tegaskan Golkar Utamakan Kader untuk Pilkada Lamsel

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:41

Pria di Aceh Nekat Langsir 300 Kg Ganja Demi Upah Rp50 Ribu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:21

Alasan Gerindra Pagar Alam Tak Buka Pendaftaran Bacawako

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:57

KPU Tubaba Tegaskan Caleg Terpilih Tidak Dilantik Tanpa Serahkan LHKPN

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:26

Selengkapnya