Berita

Para wartawan RMOLLampung, termasuk Isbedy Stiawan ZS, saat mengikuti lomba baca puisi virtual JMSI/Ist

Nusantara

Paus Sastra Lampung Menangkan Lomba Baca Puisi Virtual JMSI

SENIN, 29 JUNI 2020 | 12:58 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Paus Sastra Lampung, julukan dari Isbedy Stiawan ZS yang merupakan bagian dari Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Lampung, berhasil memenangkan juara pertama Lomba Baca Puisi Virtual.

Lomba baca puisi tersebut digelar oleh JMSI Pekanbaru, Riau secara virtual melalui aplikasi Zoom pada Minggu (28/6) sebagai acara penyambut Musyawarah Nasional (Munas) I JMSI. Di mana 43 pesertanya merupakan wartawan.

Selain itu, lomba tersebut juga dihadiri oleh serangkaian tokoh nasional, seperti ekonom senior Dr. Rizal Ramli, novelis sekaligus aktivis prodemokrasi Adhie Massardi, budayawan Jaya Suprana, mantan anggota DPR RI Ahmad Yani, hingga pengamat politik Hendri Satrio.

Isbedy yang merupakan kontributor Kantor Berita RMOLLampung, dinyatakan menang pada Senin (29/6) oleh juri yang terdiri dari H Deni Kurnia dari JMSI Pekanbaru, Ramon Damora dari JMSI Batam, dan Fakhrunnas MA dari JMSI Jabar.

"Saya sangat bahagia, seumur hidup, baru kali ini ada lomba baca puisi khusus para jurnalis yang digelar organisasi pers secara nasional," ujar Paus Sastra Lampung tersebut.

Isbedy berharap, lomba semacam ini dapat dilanjutkan, karena wartawan pada esensinya juga adalah seorang sastrawan.

Adapun penilaian lomba tersebut terdiri dari empat aspek, yaitu vokal (kejelasan artikulasi, penguasaan tempo, ritme, intonasi, olah suara, dsb); penampilan (totalitas keutuhan performa, aksi, gesture, mimik, dsb); penghayatan (keterhubungan emosi dengan puisi yang dibacakan, daya konsentrasi, ekspresi, dsb); dan interpretasi (pemahaman dan penafsiran terhadap isi puisi).

Menurut panitia penyelenggara, sebagian besar peserta membacakan puisi karyanya sendiri, sehingga menjadi capaian yang layak diapresiasi.

Selain Isbedy, Ihsan Subhan dari JMSI DKI Jakarta berhasil memenangkan juara kedua dan Rianto Rambah dari JMSI NTB berhasil memenangkan juara ketiga.

Tidak hanya itu, Nora Yosennovia dari JMSI DKI Jakarta dan Zainal Takdir dari JMSI Kep. Riau juga dinyatakan sebagai dua pembaca puisi terfavorit.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

UPDATE

Menag Cek Persiapan Akhir Layanan Jemaah Haji di Arab Saudi

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:05

Baru Kantongi 100 Ribu KTP, Noer Fajriensyah Ngebet Maju Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:02

Politikus Perempuan di DPR Diprediksi Bertambah 10 Orang

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:29

PDIP Tancap Gas Godok Nama-Nama Calon di Pilkada 2024

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:26

Pemprov DKI Tak Serius Sediakan TPU di Kepulauan Seribu

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:00

Subholding Pelindo Siap Kelola Area Pengembangan I Bali Maritime Tourism Hub

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:40

Ridwan Kamil-Bima Arya Berpeluang Dipromosikan 3 Parpol Besar di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:32

DPRD DKI Terus Dorong Program Sekolah Gratis Direalisasikan

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:24

Buku "Peta Jalan Petani Cerdas" Panduan Petani Sukses Dunia Akhirat

Senin, 06 Mei 2024 | 23:59

Popularitas Jokowi dan Gibran Tetap Tinggi Tanpa PDIP

Senin, 06 Mei 2024 | 23:11

Selengkapnya