Berita

Anwar Ibrahim dan Mahathir Mohamad/Net

Dunia

Berpaling Dari Anwar Ibrahim, Mahathir Mohamad Dukung Shafie Apdal Jadi PM Malaysia

MINGGU, 28 JUNI 2020 | 06:56 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Mantan Perdana Menteri (PM) Malaysia, Mahathir Mohamad telah memberikan dukungannya untuk Kepala Menteri Negara Bagian Sabah, Shafie Apdal untuk menjadi PM.

Melalui pernyataan yang dirilis pada Sabtu (27/6), Mahathir mengatakan, keputusan tersebut diambil dengan suara bulat antara ia dan para sekutunya seperti Partai Amanah, Warisan, dan Partai Aksi Demokratik (DAP) pada Kamis (25/6).

"Saya sepenuhnya mendukung proposal ini. Yang penting adalah kita memiliki pendirian yang kuat agar orang-orang mengetahui posisi kita," ujar Mahathir seperti dikutip Reuters.

Shafie Apdal sendiri dikenal menjadi salah satu tokoh yang ikut menentang pemerintahan PM Najib Razak dan mendukung Mahathir sebagai PM pada 2018.

Pertemuan pada Kamis juga menyepakati usulan putra Mahathir, Mukhriz Mahathir sebagai calon Wakil PM 2.

"Kami setuju Shafie Apdal sbeagai PM. Kami juga setuju mencalonkan Anwar Ibrahim sebagai calon Wakil PM 1 dan Mukhriz sebagai calon Wakil PM 2," lanjut Mahathir.  

Dalam beberapa pekan terakhir, oposisi pemerintah Malaysia, Pakatan Harapan, tengah berselisih mengenai kandidat yang dianggap mampu dan kredibel untuk menggantikan PM Muhyiddin Yassin. Koalisi terbelah untuk Mahathir dan Anwar Ibrahim.

Partai Keadilan Rakyat (PKR) sendiri sudah mengajukan Anwar sebagai kandidat PM. Sementara Amanah dan DAP lebih mendukung Mahathir.

Kisruh politik Malaysia terjadi ketika Mahathir mengundurkan diri dan Muhyiddin diangkat menjadi PM pada Maret dengan menggandeng oposisi pada saat itu.

Pemilihan nasional Malaysia dijadwalkan terjadi pada September 2023. Namun parlemen juga diketahui telah menyetujui mosi tidak percaya yang diajukan Mahathir atas kepemimpinan Muhyiddin.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

2.700 Calon Jemaah Haji Jember Mulai Berangkat 20 Mei 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:49

Bertahun Tertunda, Starliner Boeing Akhirnya Siap Untuk Misi Awak Pertama

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:39

Pidato di OECD, Airlangga: Indonesia Punya Leadership di ASEAN dan G20

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:27

Jokowi: Pabrik Baterai Listrik Pertama di RI akan Beroperasi Bulan Depan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:09

Keputusan PDIP Koalisi atau Oposisi Tergantung Megawati

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:49

Sri Mulyani Jamin Sistem Keuangan Indonesia Tetap Stabil di Tengah Konflik Geopolitik Global

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:40

PKB Lagi Proses Masuk Koalisi Prabowo-Gibran

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:26

Menko Airlangga Bahas 3 Isu saat Wakili Indonesia Bicara di OECD

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:11

LPS: Orang yang Punya Tabungan di Atas Rp5 Miliar Meningkat 9,14 Persen pada Maret 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:58

PKS Sulit Gabung Prabowo-Gibran kalau Ngarep Kursi Menteri

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:51

Selengkapnya