Berita

Perdana Menteri Singapura ketiga, Lee Hsien Loong; Perdana Menteri Singapura pertama, Lee Kuan Yew; dan Lee Hsien Yang/net

Dunia

Pemilu Singapura 2020, Ajang Pertarungan Anak-anak Lee Kuan Yew

RABU, 24 JUNI 2020 | 11:17 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Perhelatan pemilihan umum yang akan berlangsung pada 10 Juli menjadi ajang pertarungan anak-anak Perdana Menteri (PM) Singapura pertama, Lee Kuan Yew.

Anak lelaki Lee Kuan Yew, Lee Hsien Loong saat ini sedang menjabat PM Singapura ketiga. Ia tergabung dalam People's Action Party (PSP) yang didirikannya bersama sang ayah.

Namun pada Rabu (24/6), adik Lee Hsien Loong, Lee Hsien Yang mengumumkan telah bergabung dengan partai oposisi, Progress Singapore Party (PSP) dan akan bersaing dengan kakaknya.

Melansir CNA, belum diketahui apakah Lee Hsien Yang akan mencalonkan diri sebagai kandidat.

"Saya sangat senang memberikan kartu keanggotaan (PSP) ini kepada Lee Hsien Yang," ujar Ketua PSP, Tan Cheng Bock.

Perselisihan saudara ini sebenarnya sudah berlangsung cukup lama. Bahkan pada 2019, Lee Hsien Yang mengkritik kakaknya dan mengatakan PAP telah kehilangan arah.

Ketika ditanya mengenai pencalonannya, Lee Hsien Yang tidak memberikan jawaban pasti,

"Kita akan lihat. Sudah waktunya berubah," ujarnya ketika ditanya.

Sementara itu, Tan sebagai pemimpin PSP sendiri dianggap menjadi lawan yang cukup tangguh untuk melawan Lee Hsien Loong. Pada pemilihan presiden 2011, ia hampir mengalahkan kandidat yang didukung oleh PM Singapura tersebut.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

UPDATE

Sri Mulyani Cuma Senyum Saat Ditanya Isu Mundur

Rabu, 12 Maret 2025 | 23:35

Guru Besar Unhas Marthen Napang Divonis 1 Tahun Penjara

Rabu, 12 Maret 2025 | 23:25

Tolak Wacana Reposisi Polri, GPK: Ini Pengkhiatan Reformasi

Rabu, 12 Maret 2025 | 23:19

Skema Kopdes Merah Putih Logistik Kawinkan Program Tol Laut

Rabu, 12 Maret 2025 | 23:17

Klarifikasi UI: Bahlil Belum Lulus!

Rabu, 12 Maret 2025 | 22:59

Danantara Tepis Resesi, IHSG Kampiun Asia

Rabu, 12 Maret 2025 | 22:47

Biadab, Mantan Kapolres Ngada Bayar Rp3 Juta Buat Cabuli Bocah

Rabu, 12 Maret 2025 | 22:23

Prabowo-Sri Mulyani Bukber

Rabu, 12 Maret 2025 | 22:17

Menag: Tambah Kuota Haji Gampang, Masalahnya Kita Siap Enggak?

Rabu, 12 Maret 2025 | 21:53

75 Tahun Kemitraan, Indonesia-Rumania Luncurkan Logo dan Forum Pariwisata

Rabu, 12 Maret 2025 | 21:52

Selengkapnya