Berita

Robot RAISA (Robot medical Assistant ITS Airlangga)/Net

Nusantara

Kolaborasi Dengan ITS, Protelindo Berbagi Donasikan Robot RAISA

SENIN, 15 JUNI 2020 | 00:05 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Pandemik Covid-19 yang masih mewabah mendorong PT Profesional Telekomunikasi Indonesia (Protelindo) melalui program Protelindo Berbagi untuk ikut ambil bagian dalam menanggulangi dampak Covid-19.

Kali ini, Protelindo Berbagi hadir dengan memberikan donasi di Jawa Timur, mengingat wilayah tersebut saat ini menjadi epicentrum Covid-19.

Berkolaborasi dengan ITS (Institut Teknologi Sepuluh Nopember), Protelindo Berbagi mendonasikan tiga buah Robot RAISA (Robot medical Assistant ITS Airlangga) kepada Rs Dr Soetomo Surabaya dan RS Saiful Anwar, Malang.

Robot pelayan pasien Covid-19 ini bisa melakukan komunikasi dua arah sehingga dapat menanyakan keluhan pasien dan juga bisa mengambil suhu temperatur.

Robot ini sendiri dioperasikan oleh operator dan dilengkapi dengan sensor, sehingga bisa berjalan sesuai arah yang ditentukan.

"Semoga Robot Raisa dan bantuan APD yang kami berikan ini dapat memberikan dukungan secara maksimal kepada para petugas medis yang sedang bertugas.” ujar Direktur Protelindo, Indra Gunawan saat dikonfirmasi, Minggu (14/6).

Sementara itu Rektor ITS, Mochamad Ashari mengatakan
Robot RAISA adalah produk inovasi yang dibuat berdasar kebutuhan rumah sakit. Robot ini bisa membantu tenaga kesehatan dalam melaksanakan tugas rutin tanpa menurunkan kualitas terhadap pasien Covid-19.

"Robot ini sangat diperlukan rumah sakit rujukan Covid-19, dan akan sangat membantu untuk mengurangi frekuensi dan durasi interaksi antara tenaga kesehatan dengan pasien Covid-19. Dengan demikian pada akhirnya bisa mengurangi risiko penularan Covid-19 terhadap tenaga medis," jelasnya.

Protelindo Berbagi juga akan mendonasikan 2000 APD lengkap dengan faceshield, 5000 buah masker medis kepada Pemerintah Provinsi Jawa Timur dan juga akan mendonasikan 1000 APD lengkap dengan faceshield beserta 1000 buah masker medis kepada KODAM V Brawijaya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Bentuk Unit Khusus Pidana Ketenagakerjaan, Lemkapi sebut Kapolri Visioner

Kamis, 02 Mei 2024 | 22:05

KPK Sita Bakal Pabrik Sawit Diduga Milik Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 21:24

Rakor POM TNI-Polri

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:57

Semarak Hari Kartini, Srikandi BUMN Gelar Edukasi Investasi Properti

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:50

KPK Sita Kantor Nasdem Imbas Kasus Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:46

Sesuai UU Otsus, OAP adalah Pribumi Pemilik Pulau Papua

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:33

Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan pada Global CSR dan ESG Summit 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:21

Pabrik Narkoba di Bogor Terungkap, Polisi Tetapkan 5 Tersangka

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:15

Ahmed Zaki Harap Bisa Bermitra dengan PKB di Pilgub Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:50

PP Pemuda Muhammadiyah Gelar Tasyakuran Milad Songsong Indonesia Emas

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:36

Selengkapnya