Berita

Adamsyah Wahab (kanan) menetapkan tanggal 24 Juni sebagai pelaksanaan debat antara LBP dan RR/RMOL

Politik

Siap Debat Dengan LBP, Pihak Rizal Ramli Tetapkan 24 Juni

RABU, 10 JUNI 2020 | 15:52 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Tantangan debat yang disampaikan Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan (LBP), akhirnya diterima oleh ekonom senior, Dr Rizal Ramli.

Tantangan itu diterima Rizal Ramli (RR) setelah didatangi oleh Ketua Majelis Jaringan Pro Demokrasi (ProDem), Iwan Sumule, yang meminta dirinya untuk menerima tantangan debat dari Luhut.

Untuk itu, pihak Rizal Ramli pun telah menyiapkan waktu pelaksanaan debat. Yakni pada 24 Juni mendatang.


"Waktu sudah saya tetapkan kepada pihak Bang Rizal Ramli diwakili oleh Bang Adhie Massardi, tanggal 24 Juni ini, dua minggu dari sekarang saya sudah tetapkan," ucap penyelenggara debat, Adamsyah Wahab, saat konferensi pers di Jalan Tebet Barat Dalam IV No. 5-7, Jakarta Selatan, Rabu (10/6).

Namun demikian, lanjut Adamsyah, untuk tempat penyelenggaraan debat akan disampaikan setelah pihak Luhut maupun tim ekonomi Joko Widodo bersedia dengan waktu yang diajukan.

"Untuk tempat saya menunggu konfirmasi dari pihak Luhut Binsar Pandjaitan yang nanti ProDEM akan menyurati beliau," terang Adamsyah.

Adamsyah pun menjelaskan secara singkat teknis debat nanti. Yaitu akan seperti debat Capres Amerika Serikat.

"Saya akan meniru teknis debat di Presiden Amerika, yaitu silakan mereka berdebat dengan fokus ekonomi, tapi tidak ada seperti debat Pilpres. Ini debat yang sangat bisa menggali secara luar biasa sisi dari Pak Rizal maupun sisi intelektualitas dari Pak Luhut," jelas Adamsyah.

Bahkan, sambung Adamsyah, nantinya juga akan ada juri yang menilai debat. Juri tersebut berasal dari masing-masing pihak peserta debat.

"Dan ada juri, karena akan diputuskan debat itu siapa yang unggul. Juri itu nanti formatnya saya minta tim dari dia (Luhut) dan tim dari Bang Rizal untuk ketemu dengan saya dan tim saya untuk memformulasikan format. Tapi biar fair, saya minta nama-nama juri dari Luhut dan nama-nama juri dari Bang Rizal. Nanti juga ada juri dari tim saya," pungkasnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya