Berita

Wakil Ketua Komisi X DPR RI Hetifah Sjaifudian/Net

Politik

Jelang Gelombang Keempat, Hetifah Yakini Kartu Prakerja Dapat Tingkatkan Keahlian Kaum Perempuan

JUMAT, 29 MEI 2020 | 11:14 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Pemerintah hingga hari ini masih belum membuka pendaftaran kartu prakerja untuk gelombang keempat.

Pendaftaran tersebut belum dibuka, dikarenakan manajemen pelaksana masih mengevaluasi berjalannya program kartu prakerja pada tiga gelombang awal.

Wakil Ketua Komisi X DPR RI Hetifah Sjaifudian memaklumi hal tersebut. Pasalnya, ada banyak masukan dan saran dalam berjalannya program kartu prakerja.

“Saya kira dalam beberapa bulan kemarin sejak diluncurkan banyak sekali umpan balik yang diberikan oleh masyarakat akan program ini, banyak diskusi yang diadakan para pakar maupun kelompok masyarakat membahas hal ini," ujar Hetifah kepada wartawan, Jumat (29/5).

Politisi Partai Golkar ini berharap, selama proses evalusi itu juga dibahas masukan masyarakat untuk menyempurnakan program pada gelombang keempat.

Hetifah menggarisbawahi, salah satu hal penting yang harus diperhatikan adalah akses yang terbuka bagi kaum perempuan dalam menikmati program tersebut.

“Di tengah kesulitan ekonomi, perempuan dapat menjadi penyelamat dengan keahlian yang dimiliki. Sebagai contoh yang sudah pandai memasak, dapat diberi tambahan ilmu mengemas produk atau memasarkan barang secara online. Begitu juga dengan yang punya keahlian menjahit, kerajinan tangan, dan lain-lain," jelasnya.

Dia berharap, kartu prakerja dapat menjadi stimulus positif bagi kaum perempuan terdampak untuk menambah ilmu dan keterampilannya.

“Saya harap dengan adanya kartu prakerja ini dapan menjadikan perempuan melek teknologi dan memiliki motivasi berwirausaha. Apalagi, sekarang banyak hal yang dapat dilakukan dari rumah,” pungkasnya.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Misi Dagang ke Maroko Catatkan Transaksi Potensial Rp276 Miliar

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:51

Zita Anjani Bagi-bagi #KopiuntukPalestina di CFD Jakarta

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:41

Bapanas: Perlu Mental Berdikari agar Produk Dalam Negeri Dapat Ditingkatkan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:33

Sadiq Khan dari Partai Buruh Terpilih Kembali Jadi Walikota London

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:22

Studi Privat Dua Hari di Taipei, Perdalam Teknologi Kecantikan Terbaru

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:14

Kekuasaan Terlalu Besar Cenderung Disalahgunakan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:09

Demi Demokrasi Sehat, PKS Jangan Gabung Prabowo-Gibran

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:04

Demonstran Pro-Palestina Lakukan Protes di Acara Wisuda Universitas Michigan

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:57

Presidential Club Patut Diapresiasi

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:37

PKS Tertarik Bedah Ide Prabowo Bentuk Klub Presiden

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:11

Selengkapnya