Berita

Ekonom senior, Rizal Ramli/Net

Nusantara

Punya Kedekatan Erat Dengan NU, Rizal Ramli Didaulat Jadi Penasihat Forum Komunikasi Jurnalis Nahdliyin

SENIN, 18 MEI 2020 | 23:08 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Forum Komunikasi Jurnalis Nahdliyin (FJN) medaulat ekonom senio Rizal Ramli sebagai penasihat.

FJN adalah forum komunikasi untuk jurnalis yang berasal dari kalangan Nahdlatul Ulama atau nahdliyin di Jawa Timur yang terbentuk pada 21 Ramadhan 1441 H.

Juru bicara FJN, Muhamad Didi Rosadi mengungkapkan, Rizal Ramli dipilih sebagai penasehat karena dikenal sebagai nahdliyin yang dekat dengan Gus Dur.

"Rizal Ramli itu nahdliyin, Gusdurian dan loyalis Gus Dur. Dia orang yng dekat dengan NU dan jurnlis, pas buat dimintai nasehat," ujar Muhamad Didi, Senin (18/5).

Abdul Hadi JM, salah satu deklarator FJN menilai, Rizal Ramli sosok yang cerdas, kritis dan berani. Dengan pengalaman itu, Rizal diharapkan dapat berbagi dengan sahabat jurnalis nahdliyin.

Pria yang akrab disapa Gus Hay ini menambahkan, mantan Menteri di era Gus Dur dan Jokowi itu sebagai pribadi berkarakter kuat. Rizal berani menyuarakan kebenaran meskipun itu pahit.

"Jurnalis nahdliyin ini butuh sentuhan orang yang kritis dan independen. Rizal Ramli lah orangnya," katanya mantap.

Rizal Ramli memang bukan orang baru bagi kalangan NU. Dia begitu dekat dengan Gus Dur dan Pondok Pesantren Tebu Ireng. Bahkan, Rizal mendapat julukan Gus Romli dari santri Tebu Ireng.

Dia pun mengungkapkan rasa bangga ketika dipercaya menjadi penasihan FJN.

"NU, jurnalis dan Jawa Timur adalah bagian hidup saya. Tentu saya bersedia jadi penasehat Forkom Jurnalis Nahdliyin yang ada di Jatim," kata Gus Romli.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Bentuk Unit Khusus Pidana Ketenagakerjaan, Lemkapi sebut Kapolri Visioner

Kamis, 02 Mei 2024 | 22:05

KPK Sita Bakal Pabrik Sawit Diduga Milik Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 21:24

Rakor POM TNI-Polri

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:57

Semarak Hari Kartini, Srikandi BUMN Gelar Edukasi Investasi Properti

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:50

KPK Sita Kantor Nasdem Imbas Kasus Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:46

Sesuai UU Otsus, OAP adalah Pribumi Pemilik Pulau Papua

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:33

Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan pada Global CSR dan ESG Summit 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:21

Pabrik Narkoba di Bogor Terungkap, Polisi Tetapkan 5 Tersangka

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:15

Ahmed Zaki Harap Bisa Bermitra dengan PKB di Pilgub Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:50

PP Pemuda Muhammadiyah Gelar Tasyakuran Milad Songsong Indonesia Emas

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:36

Selengkapnya