Berita

Abdul Kharis Almasyhari (berbatik dan berpeci) bersama tukang becak/Ist

Politik

Curhatan Tukang Becak Kepada Anggota DPR: Sudah Ndak Ada Sewa, Sedih Saya Pak

SENIN, 27 APRIL 2020 | 12:11 WIB | LAPORAN: RUSLAN TAMBAK

Momentum Ramadhan tahun ini tidak dibiarkan berlalu begitu saja tanpa upaya yang terbaik untuk rakyat agar tetap kuat dan bersabar dengan selalu mendampingi menghadapi dan melewati pandemik virus corona jenis baru (Covid-19).

Salah satu aksi nyata dilakukan oleh Wakil Ketua Komisi I DPR RI, Abdul Kharis Almasyhari yang juga legislator PKS dapil Jawa Tengah V dengan menggalang kepedulian kepada warga di dapilnya, lebih khusus lagi membantu para tukang becak, petugas parkir dan kaum marjinal di Kabupaten Klaten dan Kota Solo.

"Ini merupakan rangkaian upaya saya sebagai wakil rakyat di Senayan dan teman-teman DPRD PKS di Klaten dan Kota Solo untuk selalu membantu warga yang paling terdampak Covid-19, mereka yang paling merasakan harus kita bantu kelangsungan hidupnya, insyaAllah ini akan terus kita lakukan bersama," kata Kharis dalam keterangannya, Senin (27/4).

Bersama Kharis ikut membantu Tim Kharis Center membagikan 2 ton paket sembako kepada tukang becak dan petugas parkir di sekitar Kota Surakarta dan masyarakat marjinal di Kabupaten Klaten. DIa berharap dengan adanya bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari di tengah pandemik yang belum diketahuai sampai kapan.

Warjiman, salah satu tukang becak yang mendapatkan bantuan menuturkan kekhawatirannya terhadap kelangsungan kebutuhan keluarganya dengan adanya wabah corona ini yang mana situasi dan kondisi daerahnya yang  menuntut untuk lockdown sehingga penghasilannya kini hampir tidak ada warga yang menggunakan jasanya.

"Alhamdulillah saya ucapkan terima kasih atas sumbangan paket sembako dari Pak Dewan, Pak Kharis semoga Allah balas kebaikannya. Cuma saya mikir anak dan istri sampai kapan harus seperti ini sudah ndak ada sewa, sedih saya Pak," ujar Warjiman menyampaikan curahan hatinya.

Selain memberikan bantuan sembako, Kharis juga memberikan Alat perlindungan Diri (APD) untuk para tenaga kesehatan yang berjibaku di garda terdepan untuk menyelamatkan korban dan mencegah agar tidak semakin merebak pandemik Covid-19.

Sebanyak 300 paket APD baju hazmat dan sarung tangan medis diberikan ke Puskesmas Serengan, Puskesmas Ngoresan dan Puskesmas Banyuanyar Surakarta.

"APD dan sembako yang kami berikan merupakan bagian yang tak terpisahkan sebagai wujud kepedulian kami di PKS untuk berperan aktif membantu masyarakat terdampak Covid-19 sebagaimana amanat Presiden PKS dan Fraksi PKS, semua anggota DPR RI PKS diminta untuk terlibat dan berperan aktif dalam berbagai bentuk upaya agar meringankan beban masyarakat," tutup Kharis.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tarik Wisatawan Lewat Jelajah Wisata Religi di Jakarta

Minggu, 09 Maret 2025 | 15:07

Arief Poyuono Prediksi PSI Bubar 2029

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:49

Manuver Tak Biasa, Rusia Manfaatkan Jalur Pipa Gas Tua dalam Perang Ukraina

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:43

Jubir Militer Israel Daniel Hagari Gagal Naik Jabatan hingga Dipecat

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:25

Partai Buruh Bakal Gelar Aksi Lima Hari di Pabrik Sritex

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:20

Bertepatan Ramadan, Tom Lembong: Rabu Abu Tahun Ini Ekstra Spesial

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:08

Menteri KP dan Gubernur Jakarta Sambut Sekjen Partai Komunis Vietnam

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:04

Ceramah di Masjid ITB, Anies Ajak Generasi Muda Tetap Kritis

Minggu, 09 Maret 2025 | 13:58

Masyarakat Pesisir Rugi Besar Akibat Kasus Pagar Laut

Minggu, 09 Maret 2025 | 13:40

Kerry Riza Jadi Tumbal Riza Chalid

Minggu, 09 Maret 2025 | 12:58

Selengkapnya