Berita

Hari Candra/Net

Nusantara

Bisa Dilakukan Mandiri, Inilah Tahapan Self Hypnosis Di Tengah Pandemik Covid-19

KAMIS, 23 APRIL 2020 | 16:47 WIB | LAPORAN: RUSLAN TAMBAK

Selain korban meninggal yang terus bertambah dan kerugian materi karena terbatasnya aktifitas usaha masyarakat, ternyata ada kerugian yang lebih besar yang dirasakan di tengah pandemik Covid-19. Yaitu, kerugian robohnya mental.

Untuk meminalisir dan menghilangkan rasa kecemasan bahkan ketakutan, professional hypnotherapist, Hari Candra menyampaikan tahapan-tahapan self hypnosis Covid-19.

Tahapan-tahapan self hypnosis Covid-19 ini bisa dilakuan mandiri saat beraktivitas di rumah.

Pertama, berdoa dan niat. Kedua, pegang dada sebelah kiri dengan tangan kanan.

Ketiga, pejamkan mata tarik nafas yang dalam lepaskan secara perlahan minimal tiga kali. Saat itu, ucapkan "tubuhku, saya perintahkan agar engkau rileks".

"Seluruh tubuh mulai dari ujung kepala sampai ke ujung kaki rasakan sampai benar-benar rileks," kata Hari Candra kepada Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (23/4).

Poin keempat, lakukan hitungan mundur dari 10 ke 1. Setiap hitungannya akan membuat tubuh kita masuk ke dalam kondisi relaksasi yang lebih dalam dan tenang.

"1...2..3...4...5...6...7...8...9...10. Saya sudah berada di puncak relaksasi yang dalam dan tenang," ucap Hari Candra.

Kelima, ucapkan sugesti dalam hati: "Saya sehat, saya tenang, dan saya bahagia. Selama pandemik Covid-19 ini pikiran bawah sadar saya hanya menerima hal-hal positif saja, dan saya sangat percaya bahwa sistem imun tubuh saya akan bekerja untuk melindungi tubuh saya. Terima kasih ya Allah engkau menciptakan diriku sebagai manusia sempurna".

Jelas Hari Candra yang juga pengurus Perkumpulan Komunitas Hipnotis Indonesia (PKHI) ini, kalimat seperti itu bisa diucapkan berulang kali minimal 3x. Kalau lebih banyak akan lebih baik.

Yang keenam atau terakhir, ucapkan dalam hati pada hitungan ketiga, "saya akan terbangun dengan sehat dan segar. Hitung perlahan.

"Satu, persiapkan diri untuk bangun. Dua, tangan kaki dan tubuh saya mulai bergerak. Tiga, saya terbangun dengan sehat dan segar. Sehat dan segar. Sehat Dan segar," demikian Hari Candra.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Sekda Jabar akan Tindak Pelaku Pungli di Masjid Raya Al Jabbar

Rabu, 17 April 2024 | 03:41

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

UPDATE

Tidak Balas Dendam, Maroko Sambut Hangat Tim USM Alger di Oujda

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Move On Pilpres, PDIP Siap Hadapi Pilkada 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Absen di Acara Halal Bihalal PKS, Pengamat: Sinyal Prabowo Menolak

Sabtu, 27 April 2024 | 21:20

22 Pesawat Tempur dan Drone China Kepung Taiwan Selama Tiga Jam

Sabtu, 27 April 2024 | 21:14

Rusia Kembali Hantam Fasilitas Energi Ukraina

Sabtu, 27 April 2024 | 21:08

TETO Kecam China Usai Ubah Perubahan Rute Penerbangan Sepihak

Sabtu, 27 April 2024 | 20:24

EV Journey Experience Jakarta-Mandalika Melaju Tanpa Hambatan

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Hubungan PKS dan Prabowo-Gibran, Ini Kata Surya Paloh

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Gebyar Budaya Bolone Mase Tegal Raya, Wujud Syukur Kemenangan Prabowo-Gibran

Sabtu, 27 April 2024 | 19:28

Menuju Pilkada 2024, Sekjen PDIP Minta Kader Waspadai Pengkhianat

Sabtu, 27 April 2024 | 19:11

Selengkapnya