Berita

Politisi Partai Demokrat Andi Arief/Net

Politik

Covid-19 Bukan Perang Tim Medis, Tapi Perang Negara Yang Sudah Kebobolan Musuh

SENIN, 06 APRIL 2020 | 10:57 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Puluhan tim medis telah berguguran dalam menangani wabah Covid-19 di tanah air. Namun di balik itu, perlu ada penegasan kembali bahwa perang melawan virus asal Wuhan, China ini bukan perang para dokter atau juru medis melawan virus.

“Ini perangnya negara atau Pak Jokowi,” tegas politisi Partai Demokrat Andi Arief dalam akun Twitternya, Senin (6/4).

Negara sudah ragu-ragu ambil keputusan sejak semula. Terbukti, sejumlah pintu masuk Indonesia kebobolan. Sehingga virus mematikan itu bisa masuk ke tanah air dan menjangkit lebih dari 2 ribu orang.

“Bandara dan pelabuhan sudah jebol musuh akibat peragu,” sambung Andi Arief.

Dia menegaskan bahwa kini rakyat sendiri yang berjuang agar tidak ikut tertular Covid-19. Sementara para tim medis bertugas menolong rakyat, juga dirinya sendiri.

Andi Arief pun bertanya-tanya, butuh berapa korban lagi berjatuhan untuk negara bisa serius mengatasi kasus ini.

“Rakyat berjibaku mandiri agar tak tersentuh, dokter/juru medis menolong rakyat dan dirinya. Mau korban berapa lagi pak?” tutupnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

UPDATE

Prabowo-Gibran Perlu Buat Kabinet Zaken

Jumat, 03 Mei 2024 | 18:00

Dahnil Jamin Pemerintahan Prabowo Jaga Kebebasan Pers

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:57

Dibantu China, Pakistan Sukses Luncurkan Misi Bulan Pertama

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:46

Prajurit Marinir Bersama Warga di Sebatik Gotong Royong Renovasi Gereja

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:36

Sakit Hati Usai Berkencan Jadi Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Pemerintah: Internet Garapan Elon Musk Menjangkau Titik Buta

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Bamsoet Minta Pemerintah Transparan Soal Vaksin AstraZeneca

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:16

DPR Imbau Masyarakat Tak Tergiur Investasi Bunga Besar

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:06

Hakim MK Singgung Kekalahan Timnas U-23 dalam Sidang Sengketa Pileg

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:53

Polisi Tangkap 2.100 Demonstran Pro-Palestina di Kampus-kampus AS

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:19

Selengkapnya