Berita

Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau dan istrinya, Sophie Gregoire Trudeau/Net

Dunia

Pulih, Sophie Trudeau: Ilmu Pengetahuan Dan Kasih Sayang Akan Membawa Kita Melewati Krisis Ini

MINGGU, 29 MARET 2020 | 12:57 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Istri Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau, Sophie Gregoire Trudeau mengumumkan bahwa dirinya telah pulih sepenuhnya dari Covid-19.

Pengumuman tersebut, ia sampaikan dalam unggahan di akun Facebooknya pada Minggu pagi (29/3).

"Saya ingin memberi anda semua berita terkini. Saya merasa jauh lebih baik dan telah menerima semua yang perawatan dari dokter dan Ottawa Public Health," ujar Gregoire.


Gregoire mengungkapkan, beberapa waktu terakhir adalah masa yang menantang bagi dirinya.

"Saya tahu tidak mudah sendirian, kita semua makhluk sosial, termasuk saya! Tetapi hanya karena kita meningkatkan jarak fisik di antara kita bukan berarti kita harus melakukan hal yang sama secara emosional," tuturnya.

Menurutnya, banyak hal yang bisa dilakukan untuk masa-masa krisis seperti ini. Social distancing telah benar-benar memperdalam hubungan satu sama lain, ujarnya.

"Saya sangat percaya bahwa ilmu pengetahuan dan kasih sayang akan membawa kita melewati krisis ini," tegas Gregoire.

"Kita akan melewati ini, teman-teman saya yang pemberani dan sesama warga Kanada, dan kita akan melewatinya bersama," tambahnya.

Gregoire sendiri mulai diisolasi pada 13 Maret setelah kantor perdana menteri mengumumkan dirinya telah terinfeksi.

Meski dites negatif, namun Trudeau juga ikut menjalani masa isolasi bersama dengan Gregoire.

Selain Gregoire, beberapa pemimpin di dunia juga ikut teinfeksi virus yang pertama kali diidentifikasi di Kota Wuhan ini.

Misalnya saja Pangeran Charles dan Perdana Menteri Inggris, Boris Johnson yang mengumumkan hal tersebut pada pekan lalu.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya