Berita

Wakil Ketua Panlih Wagub DKI Jakarta, Basri Baco/RMOL

Politik

Sempat Ditunda, Mayoritas Fraksi Minta Pemilihan Wagub DKI Digelar Jumat Besok

SELASA, 24 MARET 2020 | 19:20 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta resmi menunda rapat paripurna yang beragendakan pelaksanaan pemilihan Wakil Gubernur DKI Jakarta yang sebelumnya dijadwalkan Senin kemarin (23/3).

Namun berdasarkan permintaan mayoritas fraksi, ditambah situasi yang mengkhawatirkan akibat penyebaran virus corona (Covid-19), pemilihan Wagub DKI didesak untuk disegarkan.

"Jumat besok pemilihannya pukul 13.00 WIB. Hal itu berdasarkan permintaan mayoritas fraksi," kata Wakil Ketua Panitia Pemilihan (Panlih) Wagub DKI Jakarta, Basri Baco saat dihubungi Kantor Berita Politik RMOL, Selasa (24/3).


Ketua Fraksi Golkar DPRD DKI Jakarta itu melanjutkan, Sekretaris Dewan sudah melakukan kordinasi dengan pihak Dinas Kesehatan dan Kepolisian.

"Banyak permintaan anggota dewan agar jangan lama-lama dalam paripurna, sehingga paripurna kita fokuskan untuk pemilihan saja. Perkiraan tidak lebih dari 2,5 jam selesai. Protap keselamatan dan kesehatan tetap kami lakukan," jelas Baco.

Adapun untuk teknis pemilihan masih tetap sama, yakni secara tertutup dan dilakukan one man one vote.

"Kita mau Bamus (badan musyawarah) kan hari Kamis pagi jam 10 di-Bamuskan. Awalnya Kamis jam 1 pemilihannya, tapi minta diundur ke Jumat," tandas Baco.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya