Berita

Ketua Aliansi Anak Bangsa (AAB), Damai Hari Lubis/RMOL

Politik

Damai Hari Lubis: Ada Provokator Yang Mendompleng Isu Corona

SELASA, 24 MARET 2020 | 18:40 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Ada pihak-pihak yang seakan sengaja membuat gaduh keadaan dengan membuat akun palsu yang mengatasnamakan Firza Husein (@FirzaHusein).

Ketua Aliansi Anak Bangsa (AAB), Damai Hari Lubis meyakini, akun tersebut bukan benar-benar milik Firza Husein yang menyerang para pengkritik kebijakan pemerintahan Presiden Joko Widodo.

Damai pun mengingat tahun 2019 lalu, pernah ada akun media sosial mengaku Firza Husein juga melakukan kritikan yang membuat heboh. Meski kemudian dibantah Firza Husein.

"Provokator yang tidak patuh hukum, tidak mau menerima putusan hukum yang sudah menyatakan SP3 terhadap kasus yang terkait FH (Firza Husein)," ucap Damai Hari Lubis kepada Kantor Berita Politik RMOL, Selasa (24/3).

Dia beranggapan, provokator yang sengaja membuat kegaduhan tersebut keji lantaran berusaha membuat kegaduhan di tengah bangsa yang sedang menghadapi wabah virus corona.

"Palingan provokator tersebut ingin cari kesempatan dalam kesempitan, berencana agar negara tidak kondusif, maka perlu membuat keruh negeri memanfaatkan suasana Covid-19 yang mana pemerintah dan rakyat sedang menggalang pencegahan wabah virus yang dapat timbulkan kematian," jelas Damai.

"Bisa jadi mereka provokatornya orang-orang komunisme yang ingin eksis di negeri ini, dengan mengharapkan chaos terlebih dahulu," tandasnya.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

UPDATE

Menag Cek Persiapan Akhir Layanan Jemaah Haji di Arab Saudi

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:05

Baru Kantongi 100 Ribu KTP, Noer Fajriensyah Ngebet Maju Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:02

Politikus Perempuan di DPR Diprediksi Bertambah 10 Orang

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:29

PDIP Tancap Gas Godok Nama-Nama Calon di Pilkada 2024

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:26

Pemprov DKI Tak Serius Sediakan TPU di Kepulauan Seribu

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:00

Subholding Pelindo Siap Kelola Area Pengembangan I Bali Maritime Tourism Hub

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:40

Ridwan Kamil-Bima Arya Berpeluang Dipromosikan 3 Parpol Besar di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:32

DPRD DKI Terus Dorong Program Sekolah Gratis Direalisasikan

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:24

Buku "Peta Jalan Petani Cerdas" Panduan Petani Sukses Dunia Akhirat

Senin, 06 Mei 2024 | 23:59

Popularitas Jokowi dan Gibran Tetap Tinggi Tanpa PDIP

Senin, 06 Mei 2024 | 23:11

Selengkapnya