Berita

Mobil pemadam kebakaran siaga di dekat lokasi kebocoran pipa gas/Repro

Nusantara

Pipa Gas Bocor Di Cakung, Warga Dievakuasi

KAMIS, 12 MARET 2020 | 15:01 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Sebuah pipa gas yang diduga milik Perusahaan Gas Negara (PGN) bocor akibat terkena galian proyek di sekitar Jalan Raya Bekasi, Cakung, Jakarta Timur.

Kepala Seksi Operasional Sudin Damkar Jakarta Timur, Gatot Sulaiman mengatakan, pihaknya telah mengerahkan dua unit mobil pemadam kebakaran untuk mengantisipasi adanya api akibat semburan gas yang bocor tersebut.

"Kami siapkan dua unit untuk standby, untuk antisipasi ada api," kata Gatot Sulaiman saat dihubungi Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (12/3).

Gatot membeberkan, bocornya pipa gas tersebut terjadi sekitar pukul 10.00 WIB. Lumpur dan bebatuan keluar berbarengan dengan semburan gas tersebut.

"Masih berlangsung, sedang mau ditutup. Situasi masih kondusif," kata Gatot.

Akibat kebocoran ini, lalu lintas di sekitar pipa gas tersebut telah ditutup. Baik arah Jakarta maupun arah Bekasi.

Pihak keamanan pun telah melakukan evakuasi terhadap warga sekitar. Terutama warga yang berada di jarak sekitar 400 meter dari lokasi semburan gas bocor.

"Betul disterilkan, sekitar 400 ratus meter disterilkan," pungkasnya.

Populer

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Jaksa KPK Ungkap Keterlibatan Orang Tua Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor dalam Kasus Gazalba Saleh

Senin, 06 Mei 2024 | 13:05

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Katering Jemaah Haji Gunakan 70 Ton Bumbu Indonesia

Kamis, 09 Mei 2024 | 03:26

Jukir Liar di Minimarket akan Dijerat Sanksi Tipiring

Kamis, 09 Mei 2024 | 03:13

Pendukung Gembira Anies Nyagub Lagi

Kamis, 09 Mei 2024 | 03:02

Anies-Ahok Sulit Berduet

Kamis, 09 Mei 2024 | 02:39

Kasus TBC di Jakarta Masih Tinggi

Kamis, 09 Mei 2024 | 02:37

Kereta Cepat Whoosh Sediakan 28 Ribu Seat Per Hari Sambut Libur Panjang

Kamis, 09 Mei 2024 | 02:09

Cuaca saat Musim Haji Bisa Tembus 48-50 Derajat Celsius

Kamis, 09 Mei 2024 | 01:47

BTN Hormati Proses Hukum Nasabah Korban Investasi Bodong

Kamis, 09 Mei 2024 | 01:12

Anies Maju Pilgub Jakarta Pilihan Paling Rasional

Kamis, 09 Mei 2024 | 01:09

Ombudsman Garansi BTN Bertanggung Jawab soal Investasi Bodong

Kamis, 09 Mei 2024 | 00:51

Selengkapnya