Berita

Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo/Net

Nusantara

Instruksi Gubernur Ganjar Bagi Daerah Terdampak Letusan Gunung Merapi

RABU, 04 MARET 2020 | 04:25 WIB | LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA

Gunung Merapi yang kembali meletus, Selasa pagi (03/03) berdampak di sebagian wilayah Jawa Tengah seperti Solo, Boyolali, Sukoharjo hingga Karanganyar.

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo langsung memberikan instruksi dan imbauan bagi seluruh BPBD Kabupaten/Kota yang terdampak.

Ganjar meminta segera identifikasi daerah yang terdampak abu sampai dengan Desa dan berkordinasi dengan Camat dan Kepala Desa.


"Untuk daerah yang agak parah segera dibagi masker untuk antisipasi terhadap dampak lanjutan," tulis Ganjar Pranowo dalam media sosialnya, Selasa (03/03) seperti dikutip dari Kantor Berita RMOLJateng.

Ganjar juga mengimbau BPBD daerah terdampak agar berkoordinasi dengan Rumah Sakit dan Puskesmas daerah terdampak agar segera menyiapkan segala sesuatunya.

BPBD juga diminta untuk berkoordinasi dengan aparat Kodim, Polres, Relawan PMI dan SKPD terkait untuk segera melakukan langkah yang diperlukan untuk antisipasi.

"Kepada masyarakat, patuhi dan ikuti instruksi dari BPBD, SAR, TNI dan Polri. Juga tetap komunikasi dengan Kepala Desa. Saling menjaga," ungkap Gubenur Jateng.

Ditambahkan, saat ini BPBD dan Dinas Kesehatan Provinsi telah mengirim 8 ribu masker untuk beberapa daerah terdampak.

"Semoga kita terus diberi kekuatan dan kesehatan," tutup Ganjar.


Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Jutaan Orang Tak Sadar Terkena Diabetes

Rabu, 14 Januari 2026 | 06:17

Kejati Sumut Lepaskan Tersangka Penadahan Laptop

Rabu, 14 Januari 2026 | 06:00

Sektor Energi Indonesia Siap Menggebrak Melalui Biodisel 50 Persen dan PLTN

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:35

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

Pasal Pembuka, Pasal Pengunci

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:21

Eggi Sudjana Perburuk Citra Aktivis Islam

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:19

Pratikno dan Jokowi Harus Dihadirkan di Sidang Sengketa Ijazah KIP

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:03

Dugaan Pengeluaran Barang Ilegal di Cileungsi Rugikan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 03:45

Eggi Sudjana Konsisten Meyakini Jokowi Tak Punya Ijazah Asli

Rabu, 14 Januari 2026 | 03:15

Selengkapnya