Berita

Plt Dirut Transjakarta, Yoga Adiwinarto saat aksi gundul/RMOL

Nusantara

Tembus 1 Juta Pelanggan Per Hari, Manajemen Transjakarta Jawab Tantangan Anies Gundul Berjamaah

KAMIS, 06 FEBRUARI 2020 | 15:44 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

PT. Transportasi Jakarta alias Transjakarta mencatat rekor baru dalam segi pencapaian kenaikan angka pelanggan yang berhasil menembus target melayani sebanyak satu juta pelanggan per hari.

Merayakan itu, seluruh Direksi dan jajaran Manajemen PT Transportasi Jakarta secara kompak menggunduli rambut mereka pada Rabu (5/2) kemarin.

Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Utama (Dirut) PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) Yoga Adiwinarto menyampaikan, aksi penggundulan rambut ini juga untuk menjawab tantangan Gubenur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan.

Tantangan ini kata Yoga disampaikan saat Gubernur Anies saat melaksanakan syukuran capaian Transjakarta melayani sebanyak 500 ribu orang pelanggan pada 20 Maret 2018 lalu.

“Iya Pak Gubenur menantang Direksi dan manajemen Transjakarta saat itu untuk botak jika pelanggan Transjakarta kami tembus  1 juta. Alhamdulillah hari ini kami laksanakan,” ujar Yoga dalam keterangan tertulisnya yang diterima Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (6/2).

Dalam kesempatan yang sama, Yoga juga melakukan sambungan telepon melalui video call dengan mantan Direktur Utama (Dirut) PT Transportasi Jakarta Agung Wicaksono.

Seusai menggunduli rambut, semua Direksi dan jajaran manajemen PT Transjakarta juga merayakan dengan membuat membuat video tik tok yang lagi ngetren saat ini.

“Pelanggan kami hadir dari berbagai kalangan. Sekarang yang lagi tren di kalangan milenial adalah tik tok. Tentu saja untuk membagi kebahagiaan, kami mencoba hal tersebut. Bisa langsung dicek di akun tik tok milik PT Transportasi Jakarta,” pungkasnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Bentuk Unit Khusus Pidana Ketenagakerjaan, Lemkapi sebut Kapolri Visioner

Kamis, 02 Mei 2024 | 22:05

KPK Sita Bakal Pabrik Sawit Diduga Milik Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 21:24

Rakor POM TNI-Polri

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:57

Semarak Hari Kartini, Srikandi BUMN Gelar Edukasi Investasi Properti

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:50

KPK Sita Kantor Nasdem Imbas Kasus Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:46

Sesuai UU Otsus, OAP adalah Pribumi Pemilik Pulau Papua

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:33

Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan pada Global CSR dan ESG Summit 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:21

Pabrik Narkoba di Bogor Terungkap, Polisi Tetapkan 5 Tersangka

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:15

Ahmed Zaki Harap Bisa Bermitra dengan PKB di Pilgub Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:50

PP Pemuda Muhammadiyah Gelar Tasyakuran Milad Songsong Indonesia Emas

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:36

Selengkapnya