Berita

Hanafi Rais (kiri) dan Mulfachri Harahap/RMOL

Politik

Jateng Nyatakan Dukung Mulfachri Harahap Di Kongres PAN

JUMAT, 27 DESEMBER 2019 | 22:54 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Wakil Ketua Umum PAN Mulfachri Harahap terus menggelar safari politik jelang Kongres PAN 2020. Kali ini, dia menghadiri acara silaturahmi dengan pengurus PAN se-Jawa Tengah.

Silaturahmi digelar di Hotel Arkenso Semarang pada Jumat (27/12). Sebanyak 35 ketua DPD dan 30 pengurus DPW PAN Jawa Tengah hadir dalam acara tersebut.

Ketua DPW PAN Jateng, Wahyu Kritianto bahkan dengan tegas menyatakan dukungan penuh pada pria yang akrab disapa Bang Kimung itu untuk menjadi ketua umum PAN di Kongres PAN 2020. Menurutnya, dukungan itu diberikan untuk menjaga tradisi kepemimpinan dalam tubuh PAN.


“DPW Jawa Tengah menyuarakan ketua umum PAN hanya 1 periode dan menolak ketua umum berkelanjutan,” tegasnya disambut tepuk tangan meriah.

Kepada Bang Kimung, Wahyu berpesan agar saat menjadi ketua umum tidak mencla-mencle dan berkhianat pada perkataannya sendiri. Terlebih menjilat ludah untuk kembali mencalonkan diri kembali usai selesai menjabat ketum.

Menanggapi dukungan itu, Mulfachri memastikan akan memprioritaskan Jateng. Sebab, Jateng gagal total dalam Pileg 2019. Di mana tidak ada satupun caleg yang lolos, padahal di tahun 2014 ada 8 kursi.

“Ini harus menjadi perhatian penuh karena sesungguhnya Jawa Tengah memiliki potensi yang besar dalam perolehan suara, sebab Jawa Tengah memiliki sumber daya dan potensi yang besar asal dikelola dengan baik,” tegasnya.

Mulfachri juga menegaskan, jika terpilih menjadi ketua umum dirinya tidak akan nyapres sebagaimana ketum PAN sebelumnya.

“Saya hanya ingin membesarkan partai bersama kader-kader PAN se-Indonesia,” tegasnya yang hadir bersama Wakil Ketua Umum PAN Hanafi Rais.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya