Berita

Misa Natal di Bethlehem, Israel/Net

Dunia

Misa Natal Di Bethlehem Dihiasi Pengembalian Relik Kayu

RABU, 25 DESEMBER 2019 | 11:00 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Umat Kristiani dari seluruh penjuru dunia berkumpul di Tanah Suci, Bethlehem pada Selasa malam (24/12) untuk memperingati hari kelahiran Yesus Kristus.

Ribuan warga Palestina dan asing berkumpul di sekitar Gereja Kelahiran yang dibangun di atas gua yang menjadi tempat kelahiran Yesus. Setibanya Uskup Agung Pierbattista Pizzaballa, administrator apostolik Patriarkh Latin Yerusalem dan pejabat Katolik Roma paling senior di Timur Tengah, prosesi misa pun dimulai.  

"Kita melihat pada periode ini kelemahan politik, masalah ekonomi yang sangat besar, pengangguran, masalah dalam keluarga. Mari kita rayakan Natal dengan penuh pengharapan," ujar Pizzaballa ketika memberikan khotbah, seperti dimuat Dailymail.


Sementara itu, di alun-alun luar gereja, ribuan orang berpawai. Sekitar 20 warga Selandia Baru menyanyikan lagu-lagu Natal di depan pohon Natal setinggi 16 meter.

Menjelang malam, para wisatawan tidak diperbolehkan untuk memasuki area sekitar gereja. Mengingat tengah malam misa akan dilakukan dan dipimpin oleh Pizzaballa. Menurut kabar, Presiden Palestina Mahmud Abbas pun akan turut hadir.

Perayaan misa Natal pada tahun ini sendiri cukup berbeda. Karena akan ada prosesi pengembalian sebuah relik kayu yang diyakini berasal dari pasungan Yesus. Relik kayu tersebut dikirim sebagai hadiah kepada Paus Theodore I pada tahun 640.

Menurut kepala penjaga, Francesco Patton, relik tersebut sudah berada di Eropa selama lebih dari 1.300 tahun, sebelum akhirnya dikembalikan pada bulan lalu.

"Kami memuliakan relik itu karena mengingatkan kita akan misteri inkarnasi, bahwa putra Allah lahir dari Maria di Bethlehem lebih dari 2.000 tahun yang lalu," ujar Patton.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lie Putra Setiawan, Mantan Jaksa KPK Dipercaya Pimpin Kejari Blitar

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:04

Pemangkasan Produksi Batu Bara Tak Boleh Ganggu Pasokan Pembangkit Listrik

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:00

Jaksa Agung Mutasi 19 Kajari, Ini Daftarnya

Senin, 12 Januari 2026 | 23:31

RDMP Balikpapan Langkah Taktis Perkuat Kemandirian dan Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 23:23

Eggi Sudjana-Damai Hari Lubis Ajukan Restorative Justice

Senin, 12 Januari 2026 | 23:21

Polri dan TNI Harus Bersih dari Anasir Politik Praktis!

Senin, 12 Januari 2026 | 23:07

Ngerinya Gaya Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 23:00

Wakapolri Tinjau Pembangunan SMA KTB Persiapkan Kader Bangsa

Senin, 12 Januari 2026 | 22:44

Megawati: Kritik ke Pemerintah harus Berbasis Data, Bukan Emosi

Senin, 12 Januari 2026 | 22:20

Warga Malaysia Ramai-Ramai Jadi WN Singapura

Senin, 12 Januari 2026 | 22:08

Selengkapnya