Berita

Jair Bolsonaro/Net

Dunia

Jatuh Di Istana, Presiden Brazil Dilarikan Ke RS Angkatan Bersenjata

SELASA, 24 DESEMBER 2019 | 12:19 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Presiden Brazil Jair Bolsonaro dilarikan ke rumah sakit setelah jatuh di kediamannya, Istana Alvorada, Brasilia, Senin (23/12).

"Presiden Jair Bolsonaro jatuh di Istana Alvorada. Dia dirawat oleh tim medis Kepresidenan Republik dan dibawa ke Rumah Sakit Angkatan Bersenjata," ujar jurubicara kepresidenan seperti dimuat AFP, Selasa (24/12).

Presiden 64 tahun tersebut mendapatkan CT scan kranial, namun tidak terdeteksi perubahan apapun. Sementara itu, Istana Planalto yang menjadi Kantor Kepresidenan belum menanggapi komentar.


Menteri Keamanan Institusi, Augusto Heleno yang tiba di RS tidak lama setelah konvoi Presiden mengatakan, Bolsonaro baik-baik saja namun tetap harus berada dalam pengawasan.

Lebih lanjut, Heleno mengungkapkan Bolsonaro akan diobserbasi selama 6 hingga 12 jam.

Bolsonaro yang baru menjabat Presiden pada 1 Januari tahun ini memiliki beberapa isu kesehatan. Dalam kampanye pemilihannya tahun lalu, Bolsonaro terluka parah setelah ditikam sebanyak tiga kali oleh orang tidak dikenal.

Pada saat itu, anak Bolsonaro, Flavio Bolsonaro mengungkapkan ayahnya nyaris tewas karena kehilangan banyak darah.

Sejak saat itu, kesehatan Presiden yang kerap dijuluki "Donald Trump Brazil" ini menjadi perhatian. Hingga saat ini pun, Bolsonaro masih menjalani pengobatan untuk luka tikamannya tersebut. Operasi yang paling baru terjadi pada September lalu.

Bukan hanya karena luka tikaman. Pada awal bulan ini, Bolsonaro juga mengungkapkan bahwa dia menjalani perawatan dan kemungkinan terkena kanker kulit.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lie Putra Setiawan, Mantan Jaksa KPK Dipercaya Pimpin Kejari Blitar

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:04

Pemangkasan Produksi Batu Bara Tak Boleh Ganggu Pasokan Pembangkit Listrik

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:00

Jaksa Agung Mutasi 19 Kajari, Ini Daftarnya

Senin, 12 Januari 2026 | 23:31

RDMP Balikpapan Langkah Taktis Perkuat Kemandirian dan Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 23:23

Eggi Sudjana-Damai Hari Lubis Ajukan Restorative Justice

Senin, 12 Januari 2026 | 23:21

Polri dan TNI Harus Bersih dari Anasir Politik Praktis!

Senin, 12 Januari 2026 | 23:07

Ngerinya Gaya Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 23:00

Wakapolri Tinjau Pembangunan SMA KTB Persiapkan Kader Bangsa

Senin, 12 Januari 2026 | 22:44

Megawati: Kritik ke Pemerintah harus Berbasis Data, Bukan Emosi

Senin, 12 Januari 2026 | 22:20

Warga Malaysia Ramai-Ramai Jadi WN Singapura

Senin, 12 Januari 2026 | 22:08

Selengkapnya