Berita

Kritikan Mesut Ozil kepada Pemerintah China masih berbuntut panjang/Net

Sepak Bola

Buntut Kritikan Ozil Soal Uighur, China Hapus Namanya Dari Game PES Dan FIFA

KAMIS, 19 DESEMBER 2019 | 16:27 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Kritik pedas yang dilontarkan Mesut Ozil terhadap Pemerintah China atas tindakan mereka kepada minoritas Muslim Uighur masih berbuntut panjang.

Dikabarkan ESPN, pihak China yang berang dengan tudingan gelandang serang Arsenal itu kini telah menghapus sosok Ozil dari game sepak bola paling digemari saat ini, Pro Evolution Soccer (PES) dan FIFA.

NetEase selaku pihak yang mendistribusikan game PES di China telah memutuskan untuk menghapus nama Ozil dalam permainan multiplatform tersebut.


"Komentar Ozil melukai perasaan rakyat China dan melukai semangat dan perdamaian di dalam olahraga. Kami tidak mengerti, kami tidak menerimanya, atau memaafkan itu," demikian pernyataan NetEase, seperti dikutip Goal.

Ini merupakan respons kesekian yang dilakukan pihak China dalam menanggapi komentar pedas pemain berpaspor Jerman itu.

Sebelumnya, sejumlah aksi protes dilakukan warga China yang membakar jersey Ozil. Tak hanya itu, Pemerintah China pun mendadak batal menayangkan siaran langsung laga Arsenal melawan Manchester City pada akhir pekan lalu.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya