Berita

OSO Tolak Jadi Wantimpres/Net

Politik

OSO Tolak Jadi Wantimpres Bukan Karena Sosok Ini

SABTU, 14 DESEMBER 2019 | 06:22 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Penolakan Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO) menjadi Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) periode 2019-2024, diapresiasi Presiden Jokowi.

OSO mengatakan ia lebih mencintai partainya sehingga harus menolak jadi Wantimpres.

"Pak Oesman Sapta tadi pagi menyampaikan kepada Menteri Sekretaris Negara bahwa beliau lebih mencintai partai. Sehingga tidak mau dan mundur dari Wantimpres," kata Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Jumat (13/12).


Jokowi mengakui dirinya memilih OSO untuk menjadi anggota Wantimpres. Namun, dalam Undang-Undang 19 /2006 tentang Wantimpres, anggota Wantimpres tak boleh merangkap sebagai ketua partai politik.

"Tapi karena memang dalam Wantimpres tidak boleh merangkap, berkaitan dengan (partai) politik," terang Jokowi.

Jokowi telah melantik sembilan anggota Wantimpres di Istana Negara, Jumat (13/12).

Dari sembilan nama itu ada nama Wiranto yang kemudian terpilih sebagai Ketua Wantimpres.

Ada yang menyebut OSO menolak jadi Wantimpres karena ada sosok Wiranto.

Wiranto tak merespons saat ditanya soal OSO yang memutuskan menolak posisi anggota Wantimpres. Wiranto juga tak menjawab apakah OSO mundur karena keberadaan dirinya yang juga dipilih Jokowi.
Oso dan Wiranto diketahui pernah tidak harmonis beberapa waktu lalu.

OSO  sendiri menolak tawaran Jokowi untuk menjadi anggota Wantimpres. OSO karena memiliki tanggung jawab dan fokus memimpin di Hanura

"Tapi dalam persyaratan ini saya tidak mau membohongi Bapak Presiden. Hati nurani saya masih mempunyai tanggung jawab yang besar terhadap partai," kata OSO usia bertemu Menteri Sekretaris Negara Pratikno, di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (13/12).

OSO mengaku berterima kasih kepada Jokowi yang sudah mengajaknya untuk menjadi anggota Wantimpres. Namun, kata OSO, karena ada persyaratan tak boleh aktif di partai, dirinya memutuskan untuk menolak tawaran itu.

"Bapak presiden sudah tahu sikap saya, sifat saya. Saya menyampaikan ini melalui Pak Pratikno," ujarnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya