Berita

Presiden AS Donald Trump dan Greta Thunberg/Net

Dunia

Greta Thunberg Jadi Person Of The Year 2019, Trump: Sangat Konyol

JUMAT, 13 DESEMBER 2019 | 11:33 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Presiden Amerika Serikat Donald Trump kembali menjadi buah bibir setelah cuitan di akun resmi Twitter-nya dianggap telah meremehkan aktivis muda pencinta lingkungan, Greta Thunberg.

Rabu (11/12), Thunberg dinobatkan sebagai Person of the Year 2019 oleh majalah terkemuka Time yang diumumkan dalam acara NBC Today. Atas penobatan tersebut, banyak pihak yang memberikan ucapan selamat. Termasuk di antaranya dari aktris dan produser, Roma Downey.

Dalam akun resmi Twitternya, @RealRomaDowney, ia mengucapkan selamat atas penobatan Thunberg. Cuitannya kemudian dibalas oleh sang presiden. Namun balasan tersebut bernada sindiran terhadap aktivis 16 tahun tersebut.

"Sangat konyol. Greta harus mengatasi masalah dalam manajemen amarahnya, lalu pergi (menonton) film zaman dulu yang bagus bersama seorang teman," ujar Trump yang diakhiri dengan, "Santai Greta! Santai!"

Cuitan tersebut sontak direspons oleh banyak orang dengan komentar-komentar kontroversial. Seperti akun @MelissaChadders yang mengatakan, "Dia (Trump) menginspirasi nilai kemanusiaan paling buruk".

Seolah merespons cuitan Trump, Thunberg kemudian mengubah keterangan profil di akun Twitter-nya dengan, "Seorang remaja yang tengah mengatasi masalah manajemen amarahnya. Saat ini sedang bersantai dan menonton film zaman dulu bersama teman'.

Trump memang dikenal sebagai seseorang yang menolak akan adanya pemanasan global atau perubahan iklim. Trump juga pernah menyindir Thunberg ketika gadis itu berpidato di KTT Perubahan Iklim beberapa waktu lalu.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Terobosan Baru, Jaringan 6G Punya Kecepatan hingga 100 Gbps

Selasa, 07 Mei 2024 | 12:05

172 Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan Aisyiah Serentak Gelar Aksi Bela Palestina Kutuk Israel

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:54

Usai Terapkan Aturan Baru, Barang Kiriman TKI yang Tertahan di Bea Cukai Bisa Diambil

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:37

MK Dalami Pemecatan 13 Panitia Pemilihan Distrik di Puncak Papua ke Bawaslu dan KPU

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:29

Tentara AS dan Pacarnya Ditahan Otoritas Rusia

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:18

Kuasa Pemohon dan Terkait Sama, Hakim Arsul: Derbi PHPU Seperti MU dan City

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:11

Duet PDIP-PSI Bisa Saja Usung Tri Risma-Grace Natalie di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:56

Bea Cukai Bantah Sewa Influencer untuk Jadi Buzzer

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:37

Pansel Belum Terbentuk, Yenti: Niat Memperkuat KPK Gak Sih?

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:35

Polri: Gembong Narkoba Fredy Pratama Kehabisan Modal

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:08

Selengkapnya