Berita

Ketua Umum Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono/RMOL

Politik

SBY: Kesulitan Ekonomi Memang Nyata Dirasakan Rakyat

KAMIS, 12 DESEMBER 2019 | 01:32 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Presiden Joko Widodo harus bisa memahami kondisi daya beli masyarakat Indonesia yang mengalamai penurunan.

"​Kesulitan ekonomi, termasuk lemahnya daya beli masyarakat memang nyata," ujar Ketua Umum Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono dalam pidato Refleksi Akhir Tahun di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta, Rabu (11/12).

Salah satu bukti sulitnya ekonomi, kata SBY, adalah penurunan angka transaksi pada produk retail dan industri otomotif.

"​Penurunan daya beli ini ditandai oleh perlambatan penjualan retail, penurunan penjualan mobil dan motor, serta perlambatan konsumsi makanan," jelasnya.

"Juga ditandai oleh tekanan terhadap upah riil petani dan pekerja konstruksi," imbuh Presiden keenam RI itu.

Diakui SBY, dampak lesunya ekonomi ini tidak akan dirasakan oleh kalangan masyarakat menengah ke atas. Namun Indonesia yang dihuni oleh mayoritas masyarakat menengah ke bawah menjadikan persoalan ini serius dan harus diperhatikan pemangku kebijakan.

"(Dampak lesunya ekonomi) terutama pada masyarakat berpenghasilan rendah dan kaum tidak mampu. Bagi masyarakat papan menengah dan atas, barangkali tidak merasakannya," demikian SBY.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Prabowo-Gibran Perlu Buat Kabinet Zaken

Jumat, 03 Mei 2024 | 18:00

Dahnil Jamin Pemerintahan Prabowo Jaga Kebebasan Pers

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:57

Dibantu China, Pakistan Sukses Luncurkan Misi Bulan Pertama

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:46

Prajurit Marinir Bersama Warga di Sebatik Gotong Royong Renovasi Gereja

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:36

Sakit Hati Usai Berkencan Jadi Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Pemerintah: Internet Garapan Elon Musk Menjangkau Titik Buta

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Bamsoet Minta Pemerintah Transparan Soal Vaksin AstraZeneca

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:16

DPR Imbau Masyarakat Tak Tergiur Investasi Bunga Besar

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:06

Hakim MK Singgung Kekalahan Timnas U-23 dalam Sidang Sengketa Pileg

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:53

Polisi Tangkap 2.100 Demonstran Pro-Palestina di Kampus-kampus AS

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:19

Selengkapnya