Berita

Anggota Komisi III DPR RI Fraksi Nasdem, Taufik Basari/Net

Politik

Nasdem: Hukuman Mati Tak Menjamin Koruptor Jera

SELASA, 10 DESEMBER 2019 | 23:52 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Menghukum mati para pelaku tindak pidana korupsi dinilai sebagian kalangan kurang tepat. Nasdem sendiri menyiratkan ketidaksepakatannya terhadap kebijakan tersebut.

Pernyataan itu terlontar dari anggota Komisi III DPR RI Fraksi Nasdem, Taufik Basari yang menganggap efek jera tidak semata-mata dengan menghabiskan nyawa.

“Efek jera tidak melulu diukur berdasarkan mematikan pelaku.  Apakah itu kemudian itu menimbulkan efek jera?” ucap Taufik di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (10/12).

Untuk menimbulkan efek jera, kata Taufik, pemerintah harus melakukan penegakan hukum yang konsisten, dalam artian setiap terjadinya pelanggaran, penegakan hukum harus berlaku adil.

“Jangan kemudian beda-beda ini berlanjut, ini tidak. Atau hukumannya menjadi ringan, peristiwa yang sama beda-beda hukumannya,” paparnya.

Konsistensi dalam penegakan hukum baginya lebih mampu menimbulkan efek jera bagi para pelakunya. Sehingga orang yang memiliki peluang melakukan kejahatan akan dihukum maksimal tanpa tebang pilih.

“Bukan soal hukuman mati atau tidak. Apa lagi hukuman mati ada syarat-syarat tertentu, enggak bisa gebyah uyah. Efek jera kan harus berlaku secara umum. Yang penting penegakkan hukum harus profesional dan konsisten dilakukan," tandasnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Pilkada 2024 jadi Ujian dalam Menjaga Demokrasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:52

Saling Mengisi, PKB-Golkar Potensi Berkoalisi di Pilkada Jakarta dan Banten

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:26

Ilmuwan China Di Balik Covid-19 Diusir dari Laboratoriumnya

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:54

Jepang Sampaikan Kekecewaan Setelah Joe Biden Sebut Negara Asia Xenophobia

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:43

Lelang Sapi, Muzani: Seluruh Dananya Disumbangkan ke Palestina

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:35

PDIP Belum Bersikap, Bikin Parpol Pendukung Prabowo-Gibran Gusar?

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:16

Demonstran Pro Palestina Capai Kesepakatan dengan Pihak Kampus Usai Ribuan Mahasiswa Ditangkap

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:36

PDIP Berpotensi Koalisi dengan PSI Majukan Ahok-Kaesang di Pilgub Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:20

Prabowo Akan Bentuk Badan Baru Tangani Makan Siang Gratis

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:50

Ribuan Ikan Mati Gara-gara Gelombang Panas Vietnam

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:29

Selengkapnya