Berita

Kepala BKPM, Bahlil Lahadalia/Net

Bisnis

Jadi Pusat Perizinan Usaha, BKPM Dituntut Naikkan Rangking

JUMAT, 22 NOVEMBER 2019 | 03:14 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) akan menjadi pusat pengurusan perizinan usaha. Hal tersebut sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo dalam rapat terbatas dengan sejumlah menteri.

"Presiden Jokowi memerintahkan kewenangan perizinan sepenuhnya dikembalikan ke BKPM, hal yang berkaitan dengan kemudahan berusaha," ujar Sekretaris Kabinet, Pramono Anung usai rapat di Kantor Presiden, Jakarta, Kamis (21/11).

Selain menjadikan BKPM sebagai pusat perizinan usaha, Jokowi juga memberikan sejumlah PR kepada BKPM, khususnya Kepala BKPM, Bahlil Lahadalia. Salah satunya adalah menaikan ranking kemudahan usaha di Indonesia dari 73 menjadi 50 di 2021 dan mengarah ke 40.


Untuk mencapai visinya ini, Jokowi memerintahkan kepada seluruh menteri untuk mencabut sekurang-kurangnya 40 Peraturan Menteri (Permen) yang dianggap menghambat investasi dan kemudahan berusaha, termasuk perizinan hingga akhir Desember mendatang.

Sementara itu, Bahlil mengaku sudah memiliki langkah khusus terkait dengan instruksi presiden. Utamanya adalah prospek realisasi investasi.

"Investasi yang existing, belum tereksekusi ada Rp 708 triliun. Setelah sebulan saya menjabat, Rp 89 triliun sudah dieksekusi," ujarnya.

Dengan langkah tersebut, Bahlil optimis Indonesia akan berada di ranking yang ditargetkan oleh Jokowi.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Jutaan Orang Tak Sadar Terkena Diabetes

Rabu, 14 Januari 2026 | 06:17

Kejati Sumut Lepaskan Tersangka Penadahan Laptop

Rabu, 14 Januari 2026 | 06:00

Sektor Energi Indonesia Siap Menggebrak Melalui Biodisel 50 Persen dan PLTN

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:35

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

Pasal Pembuka, Pasal Pengunci

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:21

Eggi Sudjana Perburuk Citra Aktivis Islam

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:19

Pratikno dan Jokowi Harus Dihadirkan di Sidang Sengketa Ijazah KIP

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:03

Dugaan Pengeluaran Barang Ilegal di Cileungsi Rugikan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 03:45

Eggi Sudjana Konsisten Meyakini Jokowi Tak Punya Ijazah Asli

Rabu, 14 Januari 2026 | 03:15

Selengkapnya