Berita

Maulid Akbar Nabi Muhammad SAW di Masjid Istiqlal/RMOL

Politik

Wapres Maruf Amien Hingga Anies Baswedan Hadiri Acara Maulid Akbar PBNU

KAMIS, 21 NOVEMBER 2019 | 21:24 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Wakil Presiden RI KH Ma'ruf Amin dan Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan menghadiri acara peringatan Maulid nabi Muhammad SAW 1440 H dengan tajuk 'Maulid Akbar dan Do'a Keselamatan untuk Bangsa' yang digelar Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Kamis (21/11) malam.

Pantauan Kantor Berita Politik RMOL di lokasi, Anies Baswedan dan KH Ma'ruf Amin mengenakan baju lengan panjang berwarna putih lengkap dengan peci hitam. Keduanya duduk sejajar dengan Ketua Umum PBNU KH Said Aqil Siradj dan sejumlah kiai sepuh NU.

Selain itu, tampak hadir Sekjen PBNU Helmy Faisal Zaini, Imam Besar Masjid Istiqlal Nassaruddin Umar hingga penceramah kondang Ustaz Yusuf Mansyur pun turut hadir dalam peringatan Maulid Nabi kali ini.

Ma'ruf disambut dengan shalawat saat tiba di Masjid Istiqlal. Jamaah nampak sudah memadati lokasi untuk mengikuti rangkaian acara maulid nabi dan doa keselamatan untuk bangsa.

Said Aqil menyerukan kepada umat Islam khususnya warga NU untuk menghormati Nabi Muhammad SAW. Sebab hal itu merupakan sebuah kewajiban umat Islam.

Karena itu, dia juga menegaskan bahwa warga NU pun mesti menghormati keturunan nabi dalam hal ini para habib (Habaib).

"Menghormati Nabi Muhammad SAW merupakan kewajiban orang Islam. Harus mengormati keturunannya yakni para habaib. Warga NU wajib menghormati para habib," ucap Kiai Said di masjid Istiqlal.

Sementara itu, Gubernur Anies Baswedan mengajak semua umat Islam untuk bersyukur dengan peringatan hari kelahiran Nabi Muhammad SAW. Terlebih di Ibukota, tradisi maulid nabi masih menjadi budaya karena hampir diselenggarakan di semua tempat.
Lebih lanjut, dia berharap peringatan Maulid Nabi Muhammad ini dapat membawa kesejukan untuk bangsa Indonesia, khususnya DKI Jakarta.

"Kita ingin Jakarta suasananya selalu teduh, damai, dan aman. Bila di Jakarta tegang, maka se-Indonesia juga tegang. Bila Jakarta tenang, maka se-Indonesia juga tenang," demikian Anies.


Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Pilkada 2024 jadi Ujian dalam Menjaga Demokrasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:52

Saling Mengisi, PKB-Golkar Potensi Berkoalisi di Pilkada Jakarta dan Banten

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:26

Ilmuwan China Di Balik Covid-19 Diusir dari Laboratoriumnya

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:54

Jepang Sampaikan Kekecewaan Setelah Joe Biden Sebut Negara Asia Xenophobia

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:43

Lelang Sapi, Muzani: Seluruh Dananya Disumbangkan ke Palestina

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:35

PDIP Belum Bersikap, Bikin Parpol Pendukung Prabowo-Gibran Gusar?

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:16

Demonstran Pro Palestina Capai Kesepakatan dengan Pihak Kampus Usai Ribuan Mahasiswa Ditangkap

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:36

PDIP Berpotensi Koalisi dengan PSI Majukan Ahok-Kaesang di Pilgub Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:20

Prabowo Akan Bentuk Badan Baru Tangani Makan Siang Gratis

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:50

Ribuan Ikan Mati Gara-gara Gelombang Panas Vietnam

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:29

Selengkapnya