Berita

Evo Morales/Net

Dunia

Keamanan Evo Morales Terancam Setelah Mundur Jadi Presiden Bolivia, Meksiko Buka Pintu Suaka

SELASA, 12 NOVEMBER 2019 | 07:56 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Meksiko resmi memberikan suaka kepada mantan Presiden Bolivia Evo Morales pada hari Senin (11/11) pasca dia mengundurkan diri dari jabatannya.

Menteri Luar Negeri Meksiko Marcelo Ebrard mengatakan, kehidupan Morales saat ini berada dalam bahaya pasca keputusan yang dia ambil.

"Hidup dan integritasnya dalam bahaya," kata Ebrard, seperti dimuat Reuters.


"Kami akan segera melanjutkan untuk memberi tahu Kementerian Luar Negeri Bolivia bahwa di bawah hukum internasional, dia harus mendapatkan perilaku yang aman," tambahnya

Meksiko sendiri telah memberi tahu Organisasi Negara-negara Amerika (OAS), dan akan memberi tahu PBB soal keputusan tersebut.

Diketahui bahwa Morales memutuskan untuk mundur dari jabatannya setelah 14 tahun berkuasa akhir pekan kemarin di tengah gelombang protes dan kekerasan yang terjadi di jalanan Bolivia.

Para pengunjuk rasa mendesak dia mundur setelah pemilihan umum bulan lalu yang disengketakan.

Pasca pengunduran diri Morales, protes bukannya mereda justru semakin kacau. Kekerasan dan penjarahan terjadi di jalanan Bolivia.

Bahkan Morales mengatakan bahwa kelompok-kelompok kekerasan menyerang rumahnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

MAKI Heran KPK Tak Kunjung Tahan Tersangka Korupsi CSR BI

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:11

Keadilan pada Demokrasi yang Direnggut

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:54

Program MBG Tetap Harus Diperketat Meski Kasus Keracunan Menurun

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:51

Oegroseno: Polisi Tidak Bisa Nyatakan Ijazah Jokowi Asli atau Palsu

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:48

Ketum PBMI Ngadep Menpora Persiapkan SEA Games Malaysia

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:41

Sekolah Rakyat Simbol Keadilan Sosial

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:41

110 Siswa Lemhannas Siap Digembleng Selama Lima Bulan

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:30

PBNU Bantah Terima Aliran Uang Korupsi Kuota Haji

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:08

Demokrat Tidak Ambil Pusing Sikap PDIP Tolak Pilkada Via DPRD

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:57

Amankan BBE-Uang, Ini 2 Kantor DJP yang Digeledah KPK

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:40

Selengkapnya