Berita

Plt Ketua DPC Partai Demokrat Kota Surabaya, Lucy Kurniasari/Istimewa

Politik

Demokrat Cari Calon yang Tegas, Humanis, dan Problem Solver Untuk Gantikan Risma Di Surabaya

MINGGU, 10 NOVEMBER 2019 | 03:12 WIB | LAPORAN: DARMANSYAH

Partai Demokrat berupaya mencari sosok mumpuni yang dapat melanjutkan pembangunan di Kota Surabaya pada masa mendatang.

Pelaksana tugas (Plt) Ketua DPC Partai Demokrat Kota Surabaya, Lucy Kurniasari mengatakan, untuk mencari calon walikota Surabaya sekaliber sosok Tri Rismaharini memang sulit.

Menurut mantan Ning Surabaya 1986 ini, Partai Demokrat akan menjaring bakal calon walikota dan wakil walikota yang dapat membangun Kota Surabaya yang modern dan humanis. Melanjutkan pondasi yang sudah diletakkan Risma.


Untuk itu, lanjut Anggota DPR dari Dapil Jatim 1 ini, Demokrat akan mencari calon yang memahami persoalan Kota Surabaya. Pemimpin seperti ini adalah sosok yang mau turun ke bawah menemui rakyatnya secara ikhlas.

"Calon yang memenuhi kriteria itu akan dapat mencarikan solusi yang tepat dalam mengatasi persoalan Kota Surabaya," tegas alumni SMA V Surabaya ini kepada Kantor Berita Politik RMOL melalui pesan elektronik, Sabtu (9/11).

Lucy mengatakan, solusi yang tepat hanya dapat dieksekusi oleh pemimpin yang memenuhi kriteria problem solver dan tegas.

"Karena itu syarat tegas menjadi kriteria lain dalam penjaringan calon," tambah Lucy.

Tegas yang dimaksud adalah berani mengambil keputusan, namun dalam pelaksanaannya menggunakan pendekatan human relation. Pendekatan ini memanusiakan manusia, yang sejalan prinsip demokrasi.

Kriteria lain, ungkap Anggota Komisi IX DPR RI ini, pemimpin yang diharapkan Partai Demokrat adalah yang mampu melakukan pendekatan bottom up. Pemimpin seperti ini mau mendengarkan aspirasi dari bawah dan dijadikan dasar dalam pengambilan kebijakan.

Untuk bisa memenuhi semua kriteria itu memang tidak mudah. Namun Partai Demokrat akan berupaya mencarinya. Agar Kota Surabaya kelak menjadi kota modern dan humanis.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya