Berita

Sandiaga menilai akan ada preseden buruk jika dirinya kembali jadi Wagub DKI/RMOL

Politik

Soal Tawaran Kursi Wagub DKI, Begini Alasan Prabowo Dan Sandiaga

KAMIS, 17 OKTOBER 2019 | 16:32 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Tawaran Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto untuk kembali menduduki kursi Wakil Gubernur DKI Jakarta telah ditolak Sandiaga Uno. Karena, menurut Sandi, jika dia menerima akan jadi preseden buruk di masa depan.

Sandiaga menyampaikan alasan kenapa Prabowo Subianto menyodorkan kursi Wagub DKI Jakarta. Salah satu alasannya, karena sudah setahun lebih belum ada pendamping Anies Baswedan.

“Karena sampai sekarang belum terisi, dan dia merasa bahwa dulu waktu Anies-Sandi lihat saja perjuangannya, seperti sudah kayak Pilgub rasa Pilpres gitu loh. Masa sekarang terus (Wagub) kosong karena kepentingan satu dua pihak,” ungkap Sandiaga saat jumpa pers di Pendopo Sandiaga, Jalan Pulombangkeng, Senopati, Jakarta Selatan, Kamis (17/9).


Lanjut Sandiaga, Prabowo kemudian mencoba untuk mencari solusi atas kebuntuan mencari sosok yang pas untuk mendampingi Anies Baswedan. Solusinya adalah dengan menawari Sandi untuk kembali menjadi Wagub.

“Saya bilang, 'pak ini akan mengirimkan sinyal yang sangat salah, pada akhirnya kepala daerah itu coba-coba. Ngambil posisi yang lebih tinggi, kalau gagal balik lagi. Ada ketidakpastian dan sangat nggak fair terhadap warga Jakarta. Ya perlu segera, waktu itu kan pemikirannya dilantik di akhir Agustus saya dapat ketok paripurna, mestinya September sudah selesai,” jelasnya.

“Logikanya mundur kan gitu. Biar cepat diganti, biar pak Anies cepat dibantu dan meningkatkan kinerja, ini kan suda dua tahun pak Anies ya,” tambahnya.

Sandi juga mendesak anggota DPRD DKI Jakarta untuk segera mendapatkan sosok baru pengganti dirinya, agar kursi Wagub tidak kosong terlalu lama.

“Ya sudahlah teman-teman kita di DPRD, politisi, yuk rampungkan bersama-sama. Kalau saya masuk lagi wah tambah luar biasa lagi komplikasinya. Pada akhirnya membuat satu preseden yang nggak baik menurut saya,” tandasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya