Berita

Sekjen Nasdem, Johnny G Plate/RMOL

Politik

Johnny Plate: Amandemen UUD Perlu Bahas Masa Jabatan Presiden

SENIN, 07 OKTOBER 2019 | 21:27 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Momentum pembahasan amandemen UUD 1945 harus dimanfaatkan secara maksimal. Salah satu isu yang perlu dibahas adalah soal jabatan presiden dan wakil presiden.

"(Jabatan Presiden) harus didiskusikan. Ada yang bilang delapan tahun satu kali, tiga kali empat tahun, tiga kali lima tahun. kalau sekarang kan dua kali lima tahun," kata Sekjen Nasdem, Johnny G Plate di Kompleks Parlemen, Jakarta, Senin (7/10).

Pembahasan jabatan eksekutif tersebut diakuinya perlu dibahas secara tuntas dan tidak sepotong-potong, dan harus dibahas dari lingkup jabatan terendah hingga yang paling tinggi.


"Tentu mendalaminya harus komprehensif," paparnya.

Amandemen, kata dia, juga perlu membahas isu lain jika memang akan dilakukan oleh MPR RI periode 2019-2024 ini. Seperti halnya pembuatan Garis-Garis Besar Haluan Negara (GBHN) hingga wacana mengembalikan UUD 1945 sebelum diamandemen.

"Ketika melakukan amandemen UUD 1945 maka telaahannya seluruh aspek itu, jangan cuma satu.

"Ini konstitusi negara, bukan undang-undang yang bisa kita ganti setiap saat. Konstitusi negara harus betul-betul komprehensif," tutupnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Harga Emas Antam Hari Ini Kembali Pecah Rekor

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:12

Kritik Pandji Tak Perlu Berujung Saling Lapor

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:05

AHY Gaungkan Persatuan Nasional di Perayaan Natal Demokrat

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:02

Iran Effect Terus Dongkrak Harga Minyak

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:59

IHSG Dibuka Menguat, Rupiah Melemah ke Rp16.872 per Dolar AS

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:42

KBRI Beijing Ajak WNI Pererat Solidaritas di Perayaan Nataru

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:38

Belajar dari Sejarah, Pilkada via DPRD Rawan Picu Konflik Sosial

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:31

Perlu Tindakan Tegas atas Konten Porno di Grok dan WhatsApp

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:30

Konflik Terbuka Powell dan Trump: Independensi The Fed dalam Ancaman

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:19

OTT Pegawai Pajak Momentum Perkuat Integritas Aparatur

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:16

Selengkapnya