Berita

Komandan Pusdikma Kodiklat TNI Brigjen Herianto Syahputra dan Alumnus Lemhannas RI PPSA XXI, AM Putut Prabantoro berfoto bersama dengan para siswa Dikmapa PK TNI dari Tenaga Kesehatan/Net

Pertahanan

Pengabdian Landasan Cinta Negara Dan Bangsa

MINGGU, 22 SEPTEMBER 2019 | 21:56 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Sebanyak 185 siswa Pendidikan Pertama Perwira Karier (Dikmapa PK) TNI  menggelar Bakti Sosial di Semanu Wonosari, Gunung Kidul, Yogyakarta pada Jumat (20/9) lalu.

Kodiklat TNI, Mayjen TNI Benny Indra Pujihastono yang datang berkunjung menguraikan bahwa mereka yang mengikuti Dikmapa PK merupakan tenaga kesehatan baru. Mereka berasal dari berbagai latar belakang pendidikan, namun memiliki dasar cinta yang sama, yakni pengabdian.

Peserta menyadari bahwa pengabdian merupakan landasan cinta negara, bangsa dan institusi TNI. Dengan pengabdian, para siswa baru dapat membangun cintanya secara total kepada negara dan bangsa.

“Pengabdian kepada bangsa dan negara adalah motivasi pertama mereka yang lulus perguruan tinggi masuk menjadi anggota TNI. Dengan dasar pengabdian inilah mereka ingin membangun negara  dan bangsa secara nyata,” ujarnya dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi, Minggu (22/9).

Menurutnya, pengabdian para siswa itu sejalan dengan spirit Panglima Besar Jenderal Sudirman yang mengabdikan diri secara total kepada bangsa dan negara. Hal itu ditunjukkan dengan tetap memimpin perang, meski kondisi fisiknya tidak mendukung karena sakit.

“Tanpa pengabdian, cinta kepada tanah air dan bangsa tidak pernah akan terwujud,” jelas mantan Pangdam VI/ Mulawarman itu.

Danpusdikma Kodiklat TNI, Brigjen TNI Herianto Syahputra yang menyambut Benny Indra Pujihastono menjelaskan bahwa bakti sosial kesehatan di Semanu, Wonosari yang dihadiri 300 pasien yang merupakan warga Semanu dan desa sekitarnya.

Acara ini merupakan penutup dari program Dikmapa PK dengan sebelumnya diawali dengan napak tilas Rute Panglima Besar Jenderal Sudirman. Napak tilas Panglima  Besar Jenderal Sudirman itu merupakan tradisi TNI ketika mengadakan pendidikan.

“Napak tilas ini juga untuk membangkitkan nilai cinta tanah air dan cinta akan bangsa Indonesia serta sekaligus menanamkan artinya nilai sejarah dari para pendiri negara,” ujarnya.

Alumnus Lemhannas PPSA XXI, AM Putut Prabantoro turut hadir dalam acara Dikmapa PK. Dia menjadi narasumber dalam sebuah forum yang digelar.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

UPDATE

Hadiri Halal Bihalal Ansor, Kapolda Jateng Tegaskan Punya Darah NU

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:19

Bursa Bacalon Wali Kota Palembang Diramaikan Pengusaha Cantik

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:04

KPU Medan Tunda Penetapan Calon Terpilih Pileg 2024

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:50

Pensiunan PNS di Lubuklinggau Bingung Statusnya Berubah jadi Warga Negara Malaysia

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:35

Partai KIM di Kota Bogor Kembali Rapatkan Barisan Jelang Pilkada

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:17

PAN Jaring 17 Kandidat Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bengkulu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:58

Benny Raharjo Tegaskan Golkar Utamakan Kader untuk Pilkada Lamsel

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:41

Pria di Aceh Nekat Langsir 300 Kg Ganja Demi Upah Rp50 Ribu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:21

Alasan Gerindra Pagar Alam Tak Buka Pendaftaran Bacawako

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:57

KPU Tubaba Tegaskan Caleg Terpilih Tidak Dilantik Tanpa Serahkan LHKPN

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:26

Selengkapnya