Berita

Sri Bintang Pamungkas/Net

Presisi

Polda Segera Layangkan Panggilan Kedua Ke Sri Bintang

KAMIS, 12 SEPTEMBER 2019 | 16:17 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Aktivis senior, Sri Bintang Pamungkas mangkir dari panggilan pertama penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya pada Rabu Kemarin.

Direktur Reserse Kriminal Khusus, Kombes Iwan Kurniawan menjelaskan bahwa pihaknya belum tahu alasan Sri Bintang tidak memenuhi panggilan.  .

"Kalau sudah disampaikan (alasannya), kita akan panggil kedua," ucapnya di Mapolda Metro Jaya, Kamis (12/9).

Penyidik, kata Iwan, sudah mendapat laporan mengenai dugaan upaya Sri Bintang menggagalkan pelantikan presiden terpilih pada Pilpres 2019 lalu. Atas alasan itu, polisi mulai memeriksa para ahli, saksi, dan barang bukti.

"Sri bintang belum diperiksa, tapi kita sudah menerima laporan dan kita sedang memeriksa beberapa ahli dan juga saksi, barbuk sudah kita lakukan pengkajian dan analisis," katanya.

Sehingga, kata Iwan, dalam waktu dekat pihaknya akan kembali melayangkan surat pemanggilan kedua kepada Sri Bintang untuk dimintai keterangan atas laporan tersebut.

Sri Bintang dilaporkan oleh Ketua Persaudaraan Islam Tionghoa Indonesia (PITI), Ipong Hembing. Laporan itu ditenggarai dari sebuah video yang viral di media sosial yang memperlihatkan pidato SBP yang menyerukan untuk menggagalkan pelantikan terhadapa presiden terpilih pada Pilpres 2019, yakni Joko Widodo.

Laporan tersebut teregistrasi di Laporan Polisi nomor LP/TBL/5572/IX/2019/PMJ/Dit.Reskrimsus tanggal 4 September 2019. Sri Bintang dilaporkan menggunakan pasal 28 ayat 2 juncto pasal 45 ayat 2 UU 19/2016 tentang ITE atau pasal 160 KUHP.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji!

Senin, 06 Mei 2024 | 05:37

Samani-Belinda Optimis Menang di Pilkada Kudus

Senin, 06 Mei 2024 | 05:21

PKB Kota Probolinggo cuma Buka Pendaftaran Wawalkot

Senin, 06 Mei 2024 | 05:17

Golkar-PDIP Buka Peluang Koalisi di Pilgub Jabar

Senin, 06 Mei 2024 | 04:34

Heboh Polisi Razia Kosmetik Siswi SMP, Ini Klarifikasinya

Senin, 06 Mei 2024 | 04:30

Sebagian Wilayah Jakarta Diperkirakan Hujan Ringan

Senin, 06 Mei 2024 | 03:33

Melly Goeslaw Tetarik Maju Pilwalkot Bandung

Senin, 06 Mei 2024 | 03:30

Mayat Perempuan Tersangkut di Bebatuan Sungai Air Manna

Senin, 06 Mei 2024 | 03:04

2 Remaja Resmi Tersangka Tawuran Maut di Bandar Lampung

Senin, 06 Mei 2024 | 02:55

Aspirasi Tak Diakomodir, Relawan Prabowo Jangan Ngambek

Senin, 06 Mei 2024 | 02:14

Selengkapnya