Berita

Komisi III DPR menerima massa dari Forum Santri Indonesia/Ist

Politik

Forum Santri Demo Dukung Revisi UU KPK, DPR Tampung Aspirasi

KAMIS, 12 SEPTEMBER 2019 | 00:47 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Dukungan atas revisi UU KPK terus mengalir. Kali ini, dukungan berasal dari Forum Santri Indonesia (FORSI) yang disampaikan dalam aksi damai di depan Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu (11/9).

"Demi pembenahan dan penguatan pemberantasan korupsi ke depan, revisi merupakan sebuah keharusan. Karena tidak ada lembaga penegak hukum yang sempurna, apalagi merasa paling benar dan hebat sendiri. Begitu juga dengan KPK," tegas koordinator aksi, Sufriadi di lokasi.

Menurutnya, sebagai lembaga superbody, KPK masih banyak kekurangan. Salah satunya mengenai pencegahan korupsi yang dinilai belum maksimal.

"Bahkan masih jauh sekali dari yang diharapkan. Terbukti dengan maraknya OTT (operasi tangkap tangan) yang dilakukan KPK," tekannya.

Dia pun berharap revisi bisa memperkuat agenda pencegahan agar korupsi tidak lagi marak terjadi di Tanah Air.

Dalam aksi tersebut, massa sempat melakukan audiensi dengan jajaran Komisi III DPR RI, di antaranya Masinton Pasaribu dari fraksi PDIP, Taufiqulhadi dari fraksi Nasdem, dan Risa Mariska dari fraksi PDIP.

Dalam pertemuan tersebut, para anggota komisi III DPR RI menyambut kedatangan fungsionaris FORSI.

"Nanti kami akan mengundang FORSI dalam pembahasan UU KPK di Baleg DPR," jelas Masinton.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Prabowo-Gibran Perlu Buat Kabinet Zaken

Jumat, 03 Mei 2024 | 18:00

Dahnil Jamin Pemerintahan Prabowo Jaga Kebebasan Pers

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:57

Dibantu China, Pakistan Sukses Luncurkan Misi Bulan Pertama

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:46

Prajurit Marinir Bersama Warga di Sebatik Gotong Royong Renovasi Gereja

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:36

Sakit Hati Usai Berkencan Jadi Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Pemerintah: Internet Garapan Elon Musk Menjangkau Titik Buta

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Bamsoet Minta Pemerintah Transparan Soal Vaksin AstraZeneca

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:16

DPR Imbau Masyarakat Tak Tergiur Investasi Bunga Besar

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:06

Hakim MK Singgung Kekalahan Timnas U-23 dalam Sidang Sengketa Pileg

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:53

Polisi Tangkap 2.100 Demonstran Pro-Palestina di Kampus-kampus AS

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:19

Selengkapnya